Ancelotti: Ronaldo Pemain Fenomenal Sejati

Haris Suhud | 22 Desember 2016 03:32
Ancelotti: Ronaldo Pemain Fenomenal Sejati
(c) AFP

Bola.net - - Carlo Ancelotti mengatakan dari Brasil merupakan pemain yang sangat fenomenal. Meskipun banyak mengalami cedera dan kelebihan bobot, ia tetap dinilai mampu memberikan kontribusi terbaiknya untuk tim yang dibela.

Ancelotti yang saat ini menangani Bayern Munchen pernah melatih Ronaldo ketika keduanya di AC Milan pada tahun 2007. Berseragam Rossoneri, Ronaldo mencatatkan 20 penampilan dengan mencetak sembilan gol.

Dia adalah pemain fenomenal, puji Ancelotti pada Ronaldo seperti dikutip Goal Internasional.

Meskipun ia mengalami cedera atau bobotnya lebih dari 100 kg, ia menjadi pemain fenomenal yang sesungguhnya, sambungnya.

Sepanjang kariernya, pemain dua kali juara Piala Dunia tersebut banyak mengalami cedera. Mungkin itulah yang menghalanginya menjadi pemain terbaik sepanjang masa. Bagaimanapun, ia pernah dinobatkan sebagai pemain terbaik oleh FIFA sebanyak dua kali.

Bersama timnas Brasil, Ronaldo mengumpulkan 62 gol dari 98 penampilan.