Ancelotti Ingin Kembali ke Milan

Editor Bolanet | 4 April 2015 00:50
Ancelotti Ingin Kembali ke Milan
Carlo Ancelotti (c) AFP
- Pelatih Real Madrid Carlo Ancelotti mengaku belum sepenuhnya melupakan mantan klubnya AC Milan. Ancelotti masih bersedia kembali ke San Siro andai ada kesempatan suatu saat nanti.

Ancelotti pernah menangani Rossoneri selama delapan tahun. Di bawah tangan dinginnya, Milan berhasil memenangkan dua trofi Liga Champions dan satu gelar Scudetto serta beberapa trofi lainnya.

Apakah saya ingin kembali ke Milan? Tentu saja! Ini satu-satunya klub yang ingin saya tuju, kata Ancelotti kepada Canale 5.

Meski sudah mengutarakan ingin kembali ke Milan, namun Ancelotti tidak akan mewujudkannya dalam waktu dekat ini. Pelatih berusia 55 tahun itu masih menikmati karirnya di Spanyol.[initial]

  (as/ada)