Ambisi Besar Inter, Boyong Paket Gelandang Modric dan Kroos
Asad Arifin | 31 Desember 2018 22:08
Bola.net - - Inter Milan dikabarkan menyiapkan gebrakan besar pada bursa transfer dengan membeli paket gelandang kelas dunia. Dua pemain tersebut yakni Toni Kroos dan Luka Modric, dua andalan Real Madrid.
Inter Milan memang cukup aktif di bursa transfer pemain dalam beberapa musim terakhir. Sederet nama pemain bintang pun didatangkan oleh Nerrazzuri. Namun, skuat yang kini sudah dimiliki dirasa masih belum cukup.
Inter pun menargetkan beberapa pemain bintang lain untuk mendongkrak performa tim. Inter ingin menjadi klub penantang Juventus dalam perebutan gelar juara Serie A. Juve sangat dominan dalam tujuh musim terakhir.
Seberapa besar kemungkinan Inter mendapatkan Kroos dan Modric? Simak selengkapnya pada ulasan di bawah ini.
Faktor Beppe Marotta
Inter Milan baru saja mendapatkan jasa Beppe Marotta, yang sebelumnya menjadi direktur olahraga Juventus. Marotta selama ini punya reputasi apik dalam dunia transfer pemain. Dia bisa membeli pemain bintang dengan harga yang minimal.
Menurut Corriere dello Sport, Marotta, yang menjadi Chief Executive di Inter, akan terjun untuk memimpin perburuan transfer Moric dan Kroos.
Sosok Morata diharapkan bisa membuat rencana tersebut menjadi mungkin dieksekusi. Hal ini mengacu pada sukses Morata mendatangkan Cristiano Ronaldo ke Juventus pada awal musim 2018/19 ini. Sebuah transfer yang pada awalnya dinilai mustahil.
Masih dari sumber yang sama, Marotta tidak akan membeli kedua pemain pada bursa transfer Januari 2019 ini. Namun, kedua jagoan lini tengah Madrid tersebut baru akan dibeli pada awal musim 2018/19.
Alternatif jika Gagal
Usaha untuk mendatangkan Modric mungkin akan lebih mudah. Sebab, pemain asal Kroasia baru saja dikabarkan menolak tawaran perpanjangan kontrak dari Real Madrid. Tapi, peluang membeli Kroos agaknya akan lebih sulit dan Madrid kecil kemungkinan melepasnya.
Jika memang transfer kedua pemain gagal, Marotta juga sudah menyiapkan rencana lain. Ada pemain yang sebagai alternatif. Saat ini, Marotta juga tengah mendekati Tanguy Ndombele [Lyon], Sandro Tonali [Brescia] dan Nicolo Barella [Cagliari].
Berita Video
Berita video melihat perbandingan besarnya kuota saat bermain games e-sports dengan menonton YouTube.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Mourinho Dipuji Kaka Sebagai Pelatih Cerdas
Liga Spanyol 30 Desember 2018, 22:48 -
Kaka Tidak Menaruh Dendam Pada Mourinho
Liga Spanyol 30 Desember 2018, 22:24 -
Gagal Bersinar di Madrid, Kaka Salahkan Mourinho
Liga Spanyol 30 Desember 2018, 21:55 -
Ajax Dipercaya Bisa Kalahkan Madrid yang Sedang Labil
Liga Champions 30 Desember 2018, 08:00 -
Madrid Kesulitan Setelah Kepergian Ronaldo, Sneijder: Sudah Kuduga
Liga Spanyol 30 Desember 2018, 00:30
LATEST UPDATE
-
Barcelona Pertimbangkan Ademola Lookman sebagai Alternatif di Lini Serang
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 03:32 -
Tuchel Evaluasi Kemenangan Pertamanya: Inggris Butuh Peningkatan
Piala Dunia 23 Maret 2025, 03:15 -
Juventus Siap Pecat Thiago Motta, Igor Tudor Jadi Kandidat Utama Penggantinya
Liga Italia 23 Maret 2025, 03:03 -
Inter Milan Bidik Arda Guler Jika Gagal Gaet Nico Paz
Liga Italia 23 Maret 2025, 03:02 -
Menepis Anggapan Remeh Liverpool 'Hanya' Mungkin Juara Premier League
Liga Inggris 23 Maret 2025, 02:45 -
Pemain Juventus Sempat Prediksi Thiago Motta Dipecat Usai Dihajar Fiorentina
Liga Italia 23 Maret 2025, 02:32 -
Barcelona Hadapi Krisis Bek Tengah Jelang Laga vs Osasuna
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 02:15 -
Prediksi Formasi Juventus di Bawah Mancini: Vlahovic Makin Kesulitan?
Liga Italia 23 Maret 2025, 02:02 -
Julian Alvarez Geram dengan Kontroversi Penalti di Liga Champions
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 01:32 -
Jaap Stam Yakin Jeremie Frimpong Cocok untuk Manchester United
Liga Inggris 23 Maret 2025, 01:02
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39