Allegri Bicara Kemungkinan Tanpa Mandzukic dan Dybala Lawan Napoli
Afdholud Dzikry | 2 April 2017 07:00
Bola.net - - Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri mengungkapkan bahwa dirinya masih akan memantau kondisi dua pemain andalannya, Mario Mandzukic dan Paulo Dybala jelang pertandingan melawan Napoli.
Jeda internasional memang berimbas tak apik bagi Bianconeri. Selain Dybala yang mengalami cedera, bahkan sebelum bertugas untuk Argentina, ada nama Mario Mandzukic dan Marko Pjaca yang juga pulang dalam kondisi cedera.
Mario Mandzukic dan Marko Pjaca mengalami cedera saat membela Kroasia melawan Estonia. Bahkan akibat cedera, Pjaca divonis absen hingga akhir musim karena cedera ACL.
Para pemain kembali dari tugas internasional. Mario Mandzukic bekerja terpisah, Dybala ikut ambil bagian dalam tim, jadi setelah sesi latihan terakhir saya akan memutuskan siapa yang akan bermain, ujarnya.
Dybala kembali dari Argentina tanpa banyak sesi latihan, dia tak dalam kondisi mengerikan, tapi juga tak dalam kondisi terbaik. Bahkan bila Dybala tak main, kami memiliki orang yang tetap di Turin dan meningkatkan level kebugaran mereka, sambungnya.
Adapun Mandzukic, dia memiliki peradangan di lututnya dan kami akan melihat apa yang terjadi. Saya ingin berharap semua yang terbaik untuk Marko Pjaca, yang telah tak beruntung dengan microfracture dan kemudian dengan cedera ligamen serius ini, tandasnya.
Dengan kemungkinan Dybala dan Mandzukic absen pada laga melawan Napoli, akankah Allegri mengubah formasi mereka?
Saya bahkan belum memikirkan hal itu. Kami memiliki pemain seperti Juan Cuadrado yang bisa bermain di formasi itu, jadi masih bisa digunakan, tutupnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bayern Munchen Akui Minati Paulo Dybala
Liga Italia 1 April 2017, 22:10 -
Cavani: Siapkan Mentalmu, Higuain!
Liga Italia 1 April 2017, 19:10 -
Mandzukic Absen vs Napoli, Juve Tak Perlu Khawatir
Liga Italia 1 April 2017, 12:04 -
Capello Ingatkan Juve Bahayanya Trident Barca
Liga Champions 1 April 2017, 09:28 -
Alex Sandro Anggap Napoli Tidak Istimewa
Liga Italia 1 April 2017, 03:09
LATEST UPDATE
-
Ancaman Bola Mati untuk Timnas Indonesia: Tutup Celah, Tutup Peluang Lawan
Tim Nasional 23 Maret 2025, 09:59 -
Garuda Terluka, tapi Belum Tumbang: Target 3 Poin di Laga Berikutnya
Tim Nasional 23 Maret 2025, 09:52 -
Calvin Verdonk vs Dean James: Siapa Penguasa Sisi Kiri Garuda?
Tim Nasional 23 Maret 2025, 09:42 -
Sinyal Rotasi di Bawah Mistar: Emil Audero Debut Lawan Bahrain?
Tim Nasional 23 Maret 2025, 09:33 -
Tiga Serangkai Bahrain: Ancaman buat Timnas Indonesia di Gelora Bung Karno
Tim Nasional 23 Maret 2025, 09:21 -
Jadwal Final Swiss Open 2025: Asa Merah Putih di Pundak Fikri/Daniel
Bulu Tangkis 23 Maret 2025, 08:58 -
Prediksi Jerman vs Italia 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:17 -
Prediksi Portugal vs Denmark 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:15 -
Prediksi Prancis vs Kroasia 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:13
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39