Allegri: Benatia? Dia Masih Pemain Penting Juventus
Serafin Unus Pasi | 7 November 2018 22:00
Bola.net - - Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri angkat bicara mengenai situasi Medhi Benatia. Allegri menegaskan bahwa sang pemain masih menjadi bagian yang penting dalam timnya meski ia minim jam bermain.
Baru-baru ini Benatia membuat gempar publik sepakbola. Ia secara terbuka mengakui bahwa ia tidak bahagia dengan situasinya di Juventus, di mana ia minim dilibatkan dalam aktifitas tim utama Si Nyonya Tua musim ini.
Buntut dari pernyataan Benatia itu, ia mengaku bahwa tengah mempertimbangkan untuk pindah dari Juventus. Ia menyebut ia akan mengevaluasi situasinya di bulan Januari nanti sebelum nantinya mengambil keputusan.
Menanggapi komentar Benatia itu, Allegri menegaskan sang bek masih masuk dalam rencananya. "Dia [Benatia] adlaah pemain yang penting bagi kami," buka Allegri kepada Goal International.
Baca komentar lengkap Allegri mengenai Benatia selengkapnya di bawah ini.
Dapatkan Porsi Yang Tepat
Allegri sendiri memang mengakui bahwa ia tidak memberikan banyak jam bermain bagi Benatia.
Namun Allegri menegaskan hal itu normal karena ketatnya persaingan di lini pertahanannya, sementara ia meyakini sudah memberikan porsi bermain yang layak untuk mantan bek Bayern Munchen tersebut.
"Ketika anda bermain di tim besar seperti Juventus, ada kalanya anda akan tersisih dari tim anda. Saya rasa dia [Benatia] sudah bermain di 50% pertandingan yang kami mainkan sejauh ini, sehingga saya rasa dia adalah pemain yang penting bagi kami." tandasnya.
Dapat Banyak Peminat
Berkat pernyataan Benatia itu, ada sejumlah klub yang dikabarkan meminati jasanya. Salah satunya adalah dari Manchester United.
Setan Merah dikabarkan sangat tertarik merekrut Benatia. Jose Mourinho dikabarkan butuh bek tengah berpengalaman untuk menjadi pemimpin di antara bek-bek tengah mereka yang masih muda.
Untuk itu Setan Merah kabarnya akan mengajukan tawaran untuk sang bek begitu bursa transfer dibuka.
Situasi Kontrak
Benatia sendiri kontraknya akan habis di bulan Juli 2018 mendatang. Ia kabarnya bisa didapatkan dengan mahar transfer sebesar 21 juta pounds.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Eks Pemain MU: Juventus Bisa Juara Liga Champions
Liga Champions 6 November 2018, 23:30 -
Juventus vs Manchester United, Stam Beberkan Analisisnya
Liga Champions 6 November 2018, 23:00 -
Nego Kontrak Marco Verratti Macet, Juventus dan Barcelona Siaga
Liga Italia 6 November 2018, 21:00 -
Terungkap, Cristiano Ronaldo Sempat Ajak Angel di Maria ke Juventus
Liga Italia 6 November 2018, 20:00 -
Fabio Capello: Terlalu Dini Untuk Unggulkan Juventus Jadi Juara UCL
Liga Champions 6 November 2018, 19:20
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Inggris vs Albania: Myles Lewis-Skelly
Piala Eropa 22 Maret 2025, 05:11 -
Hasil Inggris vs Albania: Skor 2-0
Piala Eropa 22 Maret 2025, 04:41 -
Pesan Penyemangat Mees Hilgers Untuk Timnas Indonesia Usai Dihajar Australia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 04:32 -
Link Live Streaming Uruguay vs Argentina - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 22 Maret 2025, 03:30 -
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39