Allegri Akan Tinggalkan Juventus Akhir Musim?
Asad Arifin | 27 Desember 2016 19:06
Bola.net - - Media Italia, Gazzetta dello Sports, memuat sebuah laporan yang menyebutkan. Mereka menyebutkan bahwa pelatih Massimiliano Allegri akan meninggalkan pada akhir musim mendatang.
Disebutkan bahwa kabar ini terkait dengan hasil yang didapatkan oleh Juve pada pertandingan final Supecoppa Italiana beberapa waktu yang lalu. Allegri disebut marah dengan penampilan pasukannya dan disebut ingin mendapatkan suasana baru.
Musim ini merupakan tahun ketiga Allegri bersama dengan Juventus. Mantan pelatih AC Milan ini bisa dibilang sangat sukses selama menukangi Juve.
Allegri mampu meneruskan dominasi tim asal Turin di pentas Serie A yang sudah dirintis sejak era Antonio Conte. Bahkan, Allegri mampu membawa Juve ke final Liga Champions. Sesuatu yang tidak bisa diraih pada era Conte.
Sumber lain, Italian Daily, menyebutkan bahwa Allegri dikaitkan dengan kursi pelatih Arsenal yang kini diduduki oleh Arsene Wenger. Allegri dijagokan akan menggantikan Wenger yang hingga kini belum mendapatkan kontrak baru.
Sementara itu, kubu Juve juga disebutkan tidak kalah sigap mencari opsi jika Allegri benar-benar akan mundur di akhir musim. Leonardo Jardim dari AS Monaco, Eusebio Di Francesco dari Sassuolo dan Paulo Sousa dari Fiorentina masuk dalam bidikan untuk menggantikan Allegri.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Pedro Sebut Conte Emosional, Namun Sangat Membantu Kemajuan Chelsea
Liga Inggris 26 Desember 2016, 20:58 -
Januari Nanti James Rodriguez Tetap Bertahan di Madrid
Liga Spanyol 26 Desember 2016, 19:32 -
Liga Italia 26 Desember 2016, 14:16
-
Juara Supercoppa: Super Milan!
Open Play 25 Desember 2016, 17:00 -
Antusiasme Tifosi Juventus dan Milan di Doha
Open Play 25 Desember 2016, 16:30
LATEST UPDATE
-
Sudah Ketok Palu! Victor Osimhen Jadi Buruan Utama MU di Musim Panas 2025
Liga Inggris 25 Maret 2025, 19:56 -
Xavi Simons ke MU? Kok Kayaknya Sulit Ya!
Liga Inggris 25 Maret 2025, 19:35 -
Timnas Indonesia Menang, Mudik Tenang
Tim Nasional 25 Maret 2025, 19:22 -
Usai Joao Felix, AC Milan Kepincut Pemain Chelsea Ini?
Liga Inggris 25 Maret 2025, 19:20 -
Bukan Guimaraes, Barcelona akan Coba Angkut Gelandang Newcastle Ini
Liga Spanyol 25 Maret 2025, 19:12
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Terbaik Dunia 2015 Versi Yaya Toure
Editorial 25 Maret 2025, 12:29 -
5 Pemain yang Bisa Jadi Penerus Ronaldo di Timnas Portugal
Editorial 25 Maret 2025, 11:53 -
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10