Alex Sandro Pulang Lebih Cepat Dari Timnas Brasil
Serafin Unus Pasi | 22 Maret 2018 11:08
Bola.net - - Sebuah kabar buruk harus diterima Juventus. Pemain mereka, Alex Sandro harus kembali ke Turin dengan mengalami cedera seusai dipanggil Timnas Brasil.
Sandro sendiri merupakan salah satu nama yang dipanggil Tite pada jeda Internasional kali ini. Sang bek akan dimainkan dalam partai uji coba melawan Rusia dan Jerman pada jeda Internasional kali ini.
Namun belum bertanding, sebuah insiden menimpa Sandro. Ia dikabarkan menderita cedera pada sesi latihan Timnas Brasil baru-baru ini.
Kabar ini kemudian dikonfirmasi oleh Juventus yang menyebut sang pemain mengalami cedera di bagian pahanya. Setelah kembali dari pemusatan latihan Timnas Brasil, Alex Sandro sudah menjalani pemeriksaan medis, tulis pernyataan resmi Juventus.
Untuk saat ini cedera sang pemain sudah diidentifikasi. Sang pemain mendapat cedera pada otot paha kanannya, dan ia akan mulai menjalani terapi bersama fisioterapis kami hari ini. tuutp pernyataan resmi tersebut.
Dalam keterangan medis itu tidak disebutkan seberapa parah cedera Sandro. Namun bek 26 tahun ini diperkirakan butuh waktu satu bulan untuk pulih total dari cederanya tersebut.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Belum Ingin Pensiun, Lichtsteiner Buta Soal Masa Depannya
Liga Italia 21 Maret 2018, 18:08 -
Terus Bermain Apik, Higuain Beri Dybala Sedikit Saran
Liga Italia 21 Maret 2018, 10:03 -
Vazquez Tak Ingin Meremehkan Juve
Liga Champions 21 Maret 2018, 09:41 -
Real Madrid Tawarkan Ceballos kepada Milan dan Juventus
Liga Champions 21 Maret 2018, 05:42 -
Matuidi: Perebutan Scudetto Akan Seru Sampai Akhir
Liga Italia 21 Maret 2018, 02:51
LATEST UPDATE
-
Puja dan Puji untuk Myles Lewis-Skelly
Piala Dunia 22 Maret 2025, 14:14 -
Kesan Pertama Laga Timnas Inggris Bersama Thomas Tuchel, Apa yang Baru?
Piala Dunia 22 Maret 2025, 13:45 -
Timnas Argentina Berjarak Satu Poin dari Piala Dunia 2026
Piala Dunia 22 Maret 2025, 13:32 -
Optimisme Timnas Bahrain Curi Poin di Jakarta
Tim Nasional 22 Maret 2025, 11:46
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39