Akhirnya Cetak Gol Bagi Juventus, Ronaldo Bahagia
Heri | 17 September 2018 03:39
- Cristiano Ronaldo merasa lega karena akhirnya bisa mencetak gol bagi Juventus. Ronaldo memang mengalami kering gol sejak pindah dari Real Madrid menuju Juventus pada musim panas lalu.
Dalam tiga pertandingan awal Serie A bersama Juve, Ronaldo tak pernah sukses mencetak gol meski mendapatkan banyak peluang. Tapi di laga keempat, menghadapi Sassuolo, Ronaldo menunjukkan tajinya dan mencetak dua gol. Juventus sendiri menang 2-1 dalam laga itu.
Ronaldo merasa bahagia karena akhirnya bisa 'pecah telur' di Serie A. Ia lega karena beban itu sudah melepas beban berat sejak bergabung dengan La Vecchia Signora.
Simak pernyataan Ronaldo selengkapnya dengan scroll ke bawah.
Bahagia
Ronaldo mengaku sangat bahagia dengan kesuksesannya memecah kebuntuan bersama Juventus. Ia memuji pertahanan Sassuolo yang bermain disiplin dan tangguh.
Ronaldo mengaku sudah lama mengidamkanmencetak gol bersama Juventus. Ia senang karena target itu telah tercapai.
Saya sangat bahagia. Kami mengawali pertandingan dengan baik. Sassuolo juga bertahan dengan baik, tapi kami menunjukkan permainan yang intens dan layak mendapatkan kemenangan ini, cetus Ronaldo kepada Sky Sport Italia.
Saya sudah ingin mencetak gol pertama saya bagi Juve. Saya senang karena sudah bisa mendapatkan gol itu.
Banyak Buang Peluang
Ronaldo sebenarnya mendapatkan suplai bola yang sangta melimpah dari para pemain Juve lainnya. Ia diberi banyak peluang emas untuk mencetak gol. Beberapa kali Ronaldo membuang percuma peliang yang ia dapat itu.
Ronaldo tak mau membantah kegagalannya dalam mencetak gol. Namun ia menyartakan bahwa yang paling penting adalah kemenangan bagi timnya.
Inilah sepakbola. Yang paling penting adalah kemenangan bagi tim. Tentu saja saya masih merasa sedikit tegang dengan semua pembicaraan seputar transfer saya dari Real Madrid, saya belum mencetak gol. Ekspektasinya sangat tinggi, tapi saya berterima kasih kepada rekan-rekan saya karena selalu mendukung saya sepenuhnya.
Yakin Cetak Gol
Meski sedikit tegang dan kesulitan mencetak gol, Ronaldo sebenarnya selalu optimis akan bisa membuka skor bagi Juve. Ia merasa sudah beradaptasi dengan baik di sepakbola Italia.
Ia pun kini sudah mengalihkan pandangannya ke kompetisi yang akan dijalani Juve selanjutnya: Liga Champions.
Saya tahu saya sudah bekerja dengan baik meski tidak mencetak gol. Hanya masalah waktu saja. Saya beradaptasi dengan baik di Serie A dan sepakbola Italia.
Liga Champions adalah turnamen favorit saya. Kami tergabung di grup yang berat, tapi kami tahu kami bisa bermain dengan baik. Juventus harus terus fokus untuk menjadi yang terbaik.
Video Menarik Asian Games
Teriakan suporter Indonesia yang dijamin bakal bikin kamu merinding.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil Pertandingan Juventus vs Sassuolo: Skor 2-1
Liga Italia 16 September 2018, 22:08 -
Hadapi Juventus, Bos Sassuolo Bertekad Raih Tiga Angka
Liga Italia 16 September 2018, 16:30 -
Bos Sassuolo: Jangan Lihat Juve dari Ronaldo Saja
Liga Italia 16 September 2018, 16:00 -
Daniele De Rossi: Juventus Bukanlah Alien!
Liga Italia 16 September 2018, 11:40 -
Theo: Messi? Ronaldo Jauh Lebih Baik!
Liga Inggris 16 September 2018, 00:00
LATEST UPDATE
-
Menpora dan Ratu Tisha Jadi Pembicara di Forum PBB, Ini yang Dibahas
Olahraga Lain-Lain 21 Maret 2025, 03:55 -
Link Live Streaming Paraguay vs Chile - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 21 Maret 2025, 03:00 -
Kontrak di Real Madrid Kian Menipis, Antonio Rudiger Cuek!
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 01:47 -
Link Live Streaming Kroasia vs Prancis - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:42 -
Link Live Streaming Denmark vs Portugal - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:35 -
Link Live Streaming Italia vs Jerman - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:25 -
Banding Ditolak, Laga Barcelona vs Osasuna Tetap Digelar Pekan Depan
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 01:18
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40