Agen Konfirmasi Pergerakan Suso ke Milan

Editor Bolanet | 7 Januari 2015 04:11
Agen Konfirmasi Pergerakan Suso ke Milan
Suso sudah sepakat ke Milan (c) lfc
- Nasib pemain muda , Suso (21) sudah ditentukan. Pemain timnas Spanyol U-21 tersebut memasuki masa akhir kontraknya yang akan habis pada 30 Juni 2015.

Jaime Serra, sang agen memastikan bahwa pemain yang sempat dipinjam Almeria musim lalu tersebut akan merapat ke AC Milan. Bahkan kesepakatan antara kedua kubu sudah terjalin.

Saya bisa mengkonfirmasi kami sudah menyepakati kontrak berdurasi empat tahun antara Milan dan Suso. terang Serra pada MilanNews.it.

Dipercaya Suso akan segera terbang ke kota Milan untuk melakukan uji medis dalam beberapa hari ke depan. Dan sang agen pun kembali memberi pernyataan.

Bisakah ia bergabung dengan Milan pada bulan Januari? Itu memang suatu kemungkinan, kami akan melihat apa yang terjadi pada akhir jendela transfer. [initial]

 (foti/dct)