AC Milan Segera Daratkan Winger Baru dari Spanyol?
Serafin Unus Pasi | 8 Juli 2023 15:40
Bola.net - Klub Serie A, AC Milan dilaporkan akan menambah amunisi lini serang mereka. Rossoneri dilaporkan akan mendatangkan Samuel Chukwueze dari Villarreal.
AC Milan berencana merekrut beberapa pemain baru di bursa transfer kali ini. Tim besutan Stefano Pioli itu ingin memperbariki performa mereka setelah musim lalu mereka gagal mempertahankan gelar scudetto mereka.
Salah satu sektor yang ingin diperkuat Milan adalah lini serang. Pioli merasa sektor sayapnya masih kurang oke terutama di sektor sayap kanan mereka.
Itulah mengapa The Athletic melaporkan bahwa Milan saat ini akan mengimpor winger baru dari Spanyol. Mereka akan merekrut Samuel Chukwueze dari Villarreal.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Naksir Berat
Laporan tersebut mengklaim bahwa Chukwueze merupakan salah satu pemain yang berada di puncak daftar belanja Milan di musim panas ini.
Stefano Pioli sangat menyukai sang winger. Karena ia memiliki kemampuan di atas rata-rata.
Selain itu ia juga bisa bermain di kedua sisi sayap dengan sama baiknya. Pioli menilai kemampuan itu akan sangat berguna bagi skuat Milan di musim depan.
Siapkan Tawaran Perdana
Menurut laporan yang sama, Milan mulai ambil ancang-ancang untuk mengamankan jasa Chukwueze.
Mereka dikabarkan menyiapkan tawaran yang cukup besar. Mereka akan menyetorkan uang sebesar 25 juta Euro untuk pemain timnas Nigeria tersebut.
Milan berharap tawaran ini bisa diterima Villarreal agar Chukwueze bisa segera bergabung dengan tim mereka.
Bakal Dilepas
Laporan itu mengklaim bahwa Milan kemungkinan besar akan sukses memboyong Chukwueze di musim panas ini.
Sang winger kontraknya tersisa satu tahun lagi di Villarreal, dan ia tidak mau memperbaharui kontrak itu. Jadi jika tidak mau rugi, Villareal harus menjualnya di musim panas ini.
Klasemen Serie A
(The Athletic)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Morata Tolak Roma, Maunya Gabung AC Milan
Liga Italia 7 Juli 2023, 23:32 -
Tonali Berharap Kembali ke Milan Suatu Saat Nanti
Liga Inggris 7 Juli 2023, 10:04 -
Penampakan Perdana Sandro Tonali Pakai Jersey Newcastle
Liga Inggris 7 Juli 2023, 09:38 -
Tawaran Kedua Milan untuk Pulisic Sepertinya Sudah Diterima Chelsea
Liga Italia 7 Juli 2023, 01:00
LATEST UPDATE
-
Bintang Muda RB Leipzig Ini Masuk Daftar Belanja Manchester United
Liga Inggris 22 Maret 2025, 17:58 -
Syukurlah Fans MU! Cedera Ayden Heaven Tidak Parah dan Segera Latihan Lagi!
Liga Inggris 22 Maret 2025, 17:50 -
Jomplangnya Perbandingan Nilai Pasar Skuad Timnas Indonesia dan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 16:05 -
Hasil dan Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Piala Dunia 22 Maret 2025, 15:10 -
Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 15:05 -
Timnas Argentina Mulai Terbiasa Bermain Tanpa Lionel Messi
Piala Dunia 22 Maret 2025, 14:48
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39