AC Milan Mulai Negosiasi Kontrak Baru Zlatan Ibrahimovic
Serafin Unus Pasi | 31 Juli 2020 10:40
Bola.net - Sebuah kabar baik datang bagi kalian, para Milanisti. Striker gaek Zlatan Ibrahimovic diklaim tengah berdiskusi terkait perpanjangan kontraknya di AC Milan.
Pada bulan Januari kemarin, Zlatan kembali ke AC Milan. Ia dikontrak selama enam bulan untuk membantu memperkuat lini serang Rossonerri.
Namun sempat beredar kabar bahwa Zlatan akan meninggalkan San Siro di musim panas nanti. Ia sempat mengutarakan ketidakpuasannya terhadap raksasa Serie A tersebut.
Namun pakar sepakbola Italia, Gianluca Di Marzio menyebut bahwa Zlatan sudah berubah pikiran. Sang striker dilaporkan tertarik untuk memperpanjang kontraknya bersama Milan.
Simak situasi Zlatan selengkapnya di bawah ini.
Nego Kontrak
Indikasi Zlatan bertahan di AC Milan terlihat dari keinginannya untuk memperpanjang kontrak bersama Rossonerri.
Zlatan baru-baru ini mengadakan pertemuan dengan manajemen Milan. Kedua pihak mulai mendiskusikan mengenai kontrak baru sang striker.
Meski masih dalam tahapan awal, namun diketahui bahwa proses negosiasi ini berjalan cukup positif dan Milan pede bisa mengamankan jasa sang striker.
Alasan Bertahan
Menurut laporan yang beredar, ada alasan tersendiri mengapa Zlatan ingin bertahan di Milan.
Sang striker diberitakan mulai terkesan dengan progress yang dibangun Rossonerri. Ia melihat Milan kini mulai menunjukkan perkembangan menjadi tim penantang gelar yang serius.
Untuk itu ia ingin ambil bagian dari skuat Milan tersebut.
Performa Apik
Dalam enam bulan terakhir, Zlatan memiliki catatan yang sangat apik di AC Milan.
Ia mengemas total 10 gol dan lima assist dari 19 penampilan untuk Rossonerri.
(Gianluca Di Marzio)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Data dan Fakta Serie A: AC Milan vs Cagliari
Liga Italia 30 Juli 2020, 16:04 -
Prediksi AC Milan vs Cagliari 2 Agustus 2020
Liga Italia 30 Juli 2020, 16:03 -
3 Alasan Chelsea Harus Rekrut Ismael Bennacer
Editorial 30 Juli 2020, 13:32 -
Inikah Pertanda Zlatan Ibrahimovic akan Bertahan di AC Milan?
Liga Italia 30 Juli 2020, 13:31 -
Milan Bungkam Sampdoria, Pioli Puji Ibrahimovic
Liga Italia 30 Juli 2020, 11:12
LATEST UPDATE
-
Timnas Bahrain Sudah Tiba di Jakarta, Siap Tempur Hadapi Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 06:27 -
Man of the Match Inggris vs Albania: Myles Lewis-Skelly
Piala Eropa 22 Maret 2025, 05:11 -
Hasil Inggris vs Albania: Skor 2-0
Piala Eropa 22 Maret 2025, 04:41
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39