AC Milan Beri Kontrak Baru untuk Rafael Leao?
Serafin Unus Pasi | 6 Oktober 2021 18:40
Bola.net - Rafael Leao nampaknya tidak akan pergi dari AC Milan dalam waktu dekat. Manajemen Rossonerri itu dilaporkan bakal memberikan sang penyerang kontrak baru di San Siro.
Leao sebenarnya tergolong pemain baru di Milan. Ia bergabung dengan Rossonerri dari Sporting Lisbon di tahun 2019 silam.
Namun musim lalu beredar kabar bahwa Leao ingin cabut dari San Siro. Ini disebabkan minimnya jam bermain yang ia dapatkan di bawah kepemimpinan Stefano Pioli.
Dilansir Calciomercato, Leao tidak akan cabut dari Milan dala mwaktu dekat. Sang pemain dilaporkan akan mendapatkan kontrak baru dari manajemen Milan.
Simak situasi kontrak baru Leao di bawah ini.
Performa Membaik
Menurut laporan tersebut, manajemen Milan ingin memberikan kontrak baru bagi Leao berkat peningkatan performanya.
Sang penyerang mulai menemukan kembali sentuhan terbaiknya bersama Milan. Ia mengemas tiga gol dan satu assist dari tujuh penampilan bersama Rossonerri musim ini.
Melihat performa apiknya itu, manajemen Milan ingin memberikan apresiasi terhadap sang pemain.
Amankan Masa Depan
Laporan itu mengklaim ada alasan lain mengapa Milan ingin memperpanjang kontrak Leao.
Mereka takut sang pemain dibajak oleh klub lain. Padahal mereka memproyeksikan sang penyerang jadi andalan mereka untuk jangka panjang.
Itulah mengapa mereka tetap memberikannya kontrak baru meski kontraknya baru habis di tahun 2024 nanti.
Performa Apik
AC Milan sendiri sejauh ini menunjukkan performa yang stabil di ajang Serie A.
Rossonerri meraih enam kemenangan dan satu hasil imbang dari tujuh pertandingan terakhir mereka di Serie A.
Klasemen Serie A
(Calciomercato)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Pengakuan Mbappe Soal Giroud: Nggak Ada Masalah
Piala Dunia 5 Oktober 2021, 22:54 -
Punya Modal Komplit, Milan Diyakini Siap Menangkan Scudetto
Liga Italia 5 Oktober 2021, 20:55 -
Ada Ibrahimovic, Milan Diklaim Pasti Bakal Raih Scudetto
Liga Italia 5 Oktober 2021, 20:16 -
Deretan Tim Unbeaten di 5 Liga Top Eropa Musim ini, Ada Jagoan Kamu?
Liga Champions 5 Oktober 2021, 18:22
LATEST UPDATE
-
Prediksi Formasi Juventus Era Igor Tudor: 3-4-2-1 atau 3-4-1-2?
Liga Italia 24 Maret 2025, 21:58 -
Lepas Christian Eriksen, MU Bakal Kejar Gelandang Newcastle Ini?
Liga Inggris 24 Maret 2025, 21:06 -
Profil Igor Tudor: Kembalinya Sang Mantan ke Juventus
Liga Italia 24 Maret 2025, 20:51 -
Manchester United Hidupkan Minat Pada Bomber Ajax Ini?
Liga Inggris 24 Maret 2025, 20:39
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10 -
Ayah dan Anak yang Bermain untuk Klub yang Sama: Ada Pelatih Timnas Indonesia
Editorial 24 Maret 2025, 11:44 -
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23