AC Milan Bekuk Udinese, Stefano Pioli Kurang Hepi
Serafin Unus Pasi | 14 Agustus 2022 12:40
Bola.net - Manajer AC Milan, Stefano Pioli buka suara terkait kemenangan timnya atas Udinese pada dini hari tadi. Sang pelatih mengaku kurang puas melihat performa timnya di laga itu.
AC Milan mengawali perjalanan mempertahankan gelar scudetto mereka dini hari tadi. Mereka berhadapan dengan Udinese di giornata pertama Serie A 2022/23.
Di laga ini, Milan sempat dibuat terkejut. Karena mereka kebobolan saat laga masih berjalan dua menit.
Namun AC Milan memberikan perlawanan yang sengit. ALhasil Rossonerri mampu menang dengan skor 4-2 di San Siro.
Simak komentar Pioli terkait laga tersebut di bawah ini.
Kebobolan Duluan
Diwawancarai DAZN setelah laga usai, Pioli mengaku kurang puas dengan kemenangan timnya melawan Udinese.
Ia tidak hepi melihat bagaimana timnya bisa dibobol dengan muda saat laga masih berjalan dua menit di laga tersebut.
"Saya tidak suka melihat kami kebobolan sangat cepat di pertandingan hari ini. Kami harus membuat pendekatan yang lebih baik daripada yang kami lakukan tadi,"
Perlu Banyak Berbenah
Pioli sendiri lega melihat timnya bisa meraih kemenangan melawan Udinese. Namun ia meminta timnya untuk banyak berbenah setelah ini.
"Setelah start yang buruk, kami bermain dengan baik di 30 menit kemudian. Hari ini kami benar-benar menghadapi lawan yang berbahaya,"
"Saya telah melihat banyak hal yang positif. Namun di sisi lain ada banyak hal lain yang harus kami perbaiki," ujarnya.
Laga Berikutnya
AC Milan kini mempersiapkan diri untuk pertandingan giornata kedua Serie A. Lawan mereka di giornata kedua nanti bakal cukup berat.
Rossonerri akan bertandang ke markas Atalanta, di mana La Dea punya sejarah sebagai tim yang kerap merepotkan Milan.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadwal Siaran Langsung Serie A Pekan Ini di beIN Sport dan Vidio, 13-16 Agustus 2022
Liga Italia 13 Agustus 2022, 10:15 -
Fikayo Tomori Teken Perpanjangan Kontrak di AC Milan
Liga Italia 13 Agustus 2022, 05:15 -
Hakim Ziyech Siap Potong Gaji agar Gabung AC Milan
Liga Inggris 12 Agustus 2022, 19:30 -
Prediksi AC Milan vs Udinese 13 Agustus 2022
Liga Italia 12 Agustus 2022, 15:04 -
6 Alasan Serie A 2022/2023 Bakal Menarik: Jangan Dicap Membosankan Lebih Dulu!
Liga Italia 12 Agustus 2022, 12:48
LATEST UPDATE
-
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55 -
Thomas Tuchel Coret 3 Pemain Jelang Laga Inggris vs Albania, Siapa Saja?
Piala Eropa 21 Maret 2025, 23:04 -
5 Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Meledak Saat Menghadapi Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 22:01 -
Manchester United Lagi Proses Transfer Striker Tajam Ligue 1 Ini
Liga Inggris 21 Maret 2025, 21:52
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39