AC Milan Aktif atau Pasif di Bulan Januari? Begini Jawaban Stefano Pioli
Yaumil Azis | 21 Desember 2020 04:44
Bola.net - Bursa transfer musim dingin resmi dibuka pada bulan Januari mendatang. Lantas, apa rencana AC Milan di bursa transfer nanti? Apakah pasif atau aktif dalam mencari pemain baru?
Milan memberikan kejutan dengan menduduki posisi teratas dalam klasemen sementara Serie A musim ini. Bahkan klub berjuluk Rossoneri tersebut sanggup mengungguli sang juara bertahan, Juventus, dengan jarak empat poin.
Kemenangan atas Sassuolo memperkokoh posisi mereka di puncak. Kedua tim bertemu pada hari Minggu (20/12/2020) di Mapei Stadium dan Milan berhasil keluar sebagai pemenang dengan skor tipis 2-1.
Hasil itu diraih tanpa kehadiran dua sosok penting, yakni Zlatan Ibrahimovic. Tetapi, kemenangan tersebut tidak bisa menghapus fakta bahwa Rossoneri bergantung kepada pria berusia 39 tahun tersebut.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Aktif atau Pasif?
Sebelum menghadapi Sassuolo, Milan sempat mendapatkan dua hasil imbang berturut-turut. Masing-masing melawan Parma dan Genoa dengan skor yang sama, 2-2.
Cukup jelas bahwa Milan membutuhkan tambahan tenaga baru untuk melapis pemain-pemain penting yang absen. Namun Pioli sendiri mengaku cukup puas dengan materi yang sudah dimilikinya pada saat ini.
"Kami memiliki rencana yang jelas, klub tahu bahwa apabila ada kesempatan yang bagus, kami akan memanfaatkannya, selain itu kami akan tetap seperti ini," ujar Pioli kepada Sky Sports usai pertandingan melawan Sassuolo.
"Kami kehilangan dua bek dan dua striker hari ini. Sekarang kami membutuhkan upaya terakhir melawan Lazio, kami akan bermain tanpa [Franck} Kessie yang terkena akumulasi kartu," lanjutnya.
Soal Kehadiran Fans
Sayang, kiprah apik Milan ini tidak bisa disaksikan secara langsung oleh penggemar setianya. Mereka belum bisa hadir di stadion dikarenakan oleh gelombang kedua pandemi Covid-10 di Italia saat ini.
"Fans selalu mendukung kami, mereka datang ke Milanello kemarin dan kami sangat mengapresiasinya," tambah mantan pelatih Fiorentina tersebut.
"Mungkin pada awalnya terasa membantu buat kami untuk bermain tanpa kehadiran penonton, namun skearang, seperti yang Ibra katakan, kehadiran fans di stadion akan membuat kami terbang," pungkasnya.
Setelah ini, Milan akan kembali menjalani laga lanjutan Serie A dengan Lazio sebagai lawannya. Pertandingan tersebut akan diselenggarakan di markas Rossoneri, San Siro, pada Kamis (24/12/2020) mendatang.
(Football Italia)
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil Pertandingan Sassuolo vs AC Milan: Skor 1-2
Liga Italia 20 Desember 2020, 23:00 -
Link Live Streaming Sassuolo vs AC Milan di Vidio, 20 Desember 2020
Liga Italia 20 Desember 2020, 20:02 -
Bisa Didapat Dengan Murah Meriah, Milan Langsung Ikut Dalam Perburuan Depay
Liga Italia 20 Desember 2020, 19:32 -
Ibrahimovic, Pemimpin yang Dibutuhkan Milan untuk Tuntaskan Proyek Besarnya
Liga Italia 20 Desember 2020, 16:45 -
Hasil, Klasemen, dan Top Skor Liga Italia: Juventus Pepet Inter & AC Milan
Liga Italia 20 Desember 2020, 08:37
LATEST UPDATE
-
Italia Ukir Rekor Buruk Usai Kalah dari Jerman
Piala Eropa 21 Maret 2025, 06:22 -
Italia Kesulitan Hadapi Bola Udara Jerman
Piala Eropa 21 Maret 2025, 06:04 -
Man of the Match Italia vs Jerman: Joshua Kimmich
Piala Eropa 21 Maret 2025, 06:01 -
Man of the Match Belanda vs Spanyol: Jeremie Frimpong
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:55 -
Calafiori Cedera, Italia dan Arsenal Dibayangi Kekhawatiran
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:52 -
Man of the Match Denmark vs Portugal: Diogo Costa
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:41 -
Man of the Match Kroasia vs Prancis: Ivan Perisic
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:32 -
Link Live Streaming Peru vs Bolivia - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 21 Maret 2025, 05:30
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40