4 Alasan Torino Bisa Kalahkan AC Milan, Il Toro Berpotensi Bikin Kejutan
Serafin Unus Pasi | 8 Januari 2021 17:28
Bola.net - AC Milan akan menjamu Torino pada Giornata ke-17 Serie A 2020/21. Pertandingan akan berlangsung di Stadion San Siro, Minggu (10/1/2021) pukul 02.45 WIB.
Di atas kertas, I Rossoneri lebih diunggulkan dari tamunya, Torino. Mengingat tim besutan Stefano Pioli masih memuncaki klasemen sementara Serie A.
Sementara Il Toro –julukan Torino- masih terseok-seok di papan bawah klasemen. Bahkan, hanya berjarak satu trip dari jurang degradasi.
Namun, anak asuh Marco Giampaolo tidak bisa diremehkan. Sebagai tim underdog, Torino bisa saja membuat kejutan dan mempermalukan AC Milan di kandang.
Ada sejumlah alasan yang membuat Torino layak diperhitungkan dan bisa menjadi ancaman bagi AC Milan. Bola.net merangkumnya sebagai berikut:
AC Milan Baru Kalah
AC Milan baru saja mengalami kekalahan perdana pada Serie A musim ini. Adalah Juventus yang berhasil memberi pelajaran kepada anak asuh Stefano Pioli.
Hasil tersebut diyakini akan memengaruhi mental penggawa I Rossoneri. Sehingga, kondisi itu bisa dimanfaatkan oleh Torino untuk bisa menghajar AC Mian di San Siro akhir pekan ini.
Tentunya, laga itu akan menjadi ujian bagi Gianluigi Donnarumma dan kolega. Apakah mereka akan bangkit atau semakin terpuruk.
AC Milan Sering Kalah Beruntun
AC Milan sering kali kesulitan untuk bangkit setelah mengalami kekalahan. Musim lalu, I Rossoneri beberapa kali kalah secara beruntun.
Pada 4 November 2019, AC Milan kalah beruntun setelah dipermalukan Lazio di depan pendukungnya. Mereka dipaksa menyerah di markas Juventus pada pekan selanjutnya.
Milan yang menjamu Napoli setelah itu, juga belum bisa bangkit karena hanya mampu bermain imbang di kandang.
Hasil yang sama juga pernah dialami pada 22 September 2019. Tim yang identik dengan warna merah hitam itu kalah tiga kali beruntun, termasuk dua kali di kandang.
Milan Kehilangan Pemain Kunci
AC Milan kemungkinan tidak bisa menurunkan komposisi terbaik ketika menjamu Torino. Zlatan Ibrahimovic masih diragukan tampil setelah sebelumnya dibekap cedera.
Selain Zlatan, beberapa pemain juga harus menepi. Seperti Matteo Gabbia, Ismael Bennacer, termasuk Ante Rebic dan Rade Krunic yang masih positif Covid-19.
Terbaru, Rossoneri juga harus kehilangan pemain andalannya, Hakan Calhanoglu yang dibekap cedera ketika melawan Juventus.
Torino Punya Modal Bagus
Torino baru saja meraih hasil bagus ketika melakoni laga away pada giornata ke-15 Serie A. Il Toro berhasil mengalahkan Parma dengan skor telak 3-0.
Hasil itu menjadi modal bagi tim besutan Marco Giampaolo untuk melanjutkan tren positif di laga away. Terlebih AC Milan juga baru kalah di kandang.
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Girangnya Federico Chiesa Buat Dua Gol untuk Juventus
Liga Italia 7 Januari 2021, 22:00 -
Kekalahan AC Milan dari Juventus Bikin Calabria Rindukan Milanisti
Liga Italia 7 Januari 2021, 19:54 -
Manchester United Coba Telikung Milan Dalam Perburuan Kone
Liga Inggris 7 Januari 2021, 18:47 -
Juventus Beri AC Milan Kekalahan Pertama
Galeri 7 Januari 2021, 14:50
LATEST UPDATE
-
Man United dan Real Betis Siap Bahas Masa Depan Antony Pekan Depan
Liga Inggris 20 Maret 2025, 08:15 -
Patrick Kluivert Janji Bakal Asah Ketajaman Timnas Indonesia
Tim Nasional 20 Maret 2025, 08:05 -
Timnas Australia Tim yang Bagus, Tapi Begitu Juga dengan Timnas Indonesia
Tim Nasional 20 Maret 2025, 07:57 -
Nagelsmann: Jerman Bidik Kemenangan Ganda Lawan Italia
Piala Eropa 20 Maret 2025, 07:46
LATEST EDITORIAL
-
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40 -
6 Calon Pengganti Thiago Motta di Juventus
Editorial 19 Maret 2025, 11:59 -
Slot & Arteta Berikutnya? 4 Manajer yang Pernah Finis di Atas Pep Guardiola
Editorial 18 Maret 2025, 16:58 -
Deretan Puasa Gelar Terlama di Inggris dan Momen Berakhirnya
Editorial 18 Maret 2025, 15:56