Zabaleta Yakin Liverpool Segera Tergelincir

Editor Bolanet | 23 April 2014 16:07
Zabaleta Yakin Liverpool Segera Tergelincir
Pablo Zabaleta (c) AFP
- Fullback Manchester City, Pablo Zabaleta mengungkapkan keyakinannya untuk bisa menyalip dalam perebutan gelar juara Premier League musim ini. The Reds masih memimpin klasemen dengan 80 poin dan memiliki tiga laga tersisa, sementara The Citizens masih memiliki empat laga yang belum dilakoni namun tertinggal enam angka dari puncak.

Zabaleta yakin Liverpool akan kembali terpeleset dalam laga sisa yang belum mereka lalui musim ini. Di sisi lain, pria asal Argentina ini meminta timnya terus menang untuk memberi tekanan kepada sang pemuncak klasemen.

Akan sangat sulit memang, namun kami harus tetap percaya. Kami tahu bahwa dalam sepakbola, segalanya bisa terjadi, tegas pemain 29 tahun tersebut.

Kami harus terus menekan LIverpool dan menunggu mereka membuang poin. Hal itu bisa terjadi dalam empat laga sisa yang mereka miliki.

Akhir pekan nanti, Liverpool akan kedatangan tamu tangguh Chelsea di Anfield, sementara City akan bertandang ke markas klub papan tengah Crystal Palace.[initial]

 (sky/mri)