Zabaleta: Semoga City Bisa Menangkap MU

Editor Bolanet | 29 Januari 2013 14:11
Zabaleta: Semoga City Bisa Menangkap MU
Pablo Zabaleta. (c) AFP
- Dengan absennya Vincent Kompany, Manchester City banyak berharap kepada defender asal Argentina Pablo Zabaleta.

Zabaleta diturunkan sebagai bek tengah yang sejatinya bukan posisi aslinya kontra Stoke (akhir pekan lalu di FA Cup), namun ia tampil bagus dan bahkan mencetak gol kemenangan.

Kini skenario serupa disiapkan kontra (malam ini) dan pemain yang sempat diberi ban kapten itu mengungkapkan harapannya, Sekarang kami akan fokus pada QPR karena kami ingin terus mendapat kemenangan dan mudah-mudahan dapat menangkap Manchester United.

Selain ingin mempertahankan mahkota EPL, Zabaleta juga berharap timnya meraih double tittle dengan menjuarai FA Cup musim ini.

Kami menjuarai Piala FA dua tahun yang lalu dan kami ingin kembali menjuarainya tahun ini, imbuhnya lagi. (mcfc/lex)