Wow! Flop di Chelsea, Romelu Lukaku Jadi Buruan PSG
Ari Prayoga | 11 April 2022 00:33
Bola.net - Striker Chelsea, Romelu Lukaku dikabarkan tengah menjadi incaran dari klub kaya raya Ligue 1, PSG. Kedua pihak pun diklaim sudah menggelar pembicaraan mengenai peluang transfer ini.
Lukaku direkrut Chelsea dari Inter Milan pada musim panas tahun lalu dengan biaya mencapai 97,5 juta poundsterling. Sayang, performa bomber asal Belgia itu tak sesuai ekspektasi.
Lukaku sejauh ini telah mencetak 10 gol. Namun, ia kerap tak masuk dalam tim pilihan Thomas Tuchel. Bahkan, belakangan ini Tuchel lebih memilih memaikan Kai Havertz sebagai ujung tombak.
Romelu Lukaku ke PSG?
Situasi ini kabarnya membuat agen Lukaku, Mino Raiola ingin agar sang klien hengkang ke klub baru ketika jendela transfer musim panas mendatang mulai dibuka.
Kini seperti dilansir But!, Raiola diklaim menggelar pembicaraan dengan direktur olahraga PSG, Leonardo untuk membicarakan kepindahan Lukaku.
PSG kabarnya menginginkan Lukaku karena mereka membutuhkan penyerang baru jika Kylian Mbappe jadi benar-benar hengkang pada musim panas nanti.
Peminat Lain
Selain PSG, Lukaku kabarnya juga diminati oleh sejumlah raksasa Eropa lainnya, mulai dari Real Madrid, Atletico Madrid, hingga Inter Milan yang merupakan mantan klubnya.
Kembalinya Lukaku ke Chelsea memang tak berjalan indah. Bahkan, bomber 28 tahun itu sempat membuat The Blues kecewa lewat pernyataan kontroversialnya ke media.
Banyak pihak yang merasa heran dengan keputusan Chelsea untuk memulangkan Lukaku ke Stamford Bridge meski ia tampil impresif bersama Inter di Serie A.
Klasemen Premier League
Sumber: But!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Chelsea Menang 6-0 atas Southampton, Carlo Ancelotti Ekstra Waspada
Liga Spanyol 10 April 2022, 12:49 -
Duh, Cesar Azpilicueta dan Romelu Lukaku Bakal Absen Lawan Real Madrid?
Liga Inggris 10 April 2022, 11:35 -
Puja Puji Thomas Tuchel untuk Timo Werner Si Ciamik
Liga Inggris 10 April 2022, 08:38
LATEST UPDATE
-
Bolivia vs Uruguay: Adu Strategi dan Ketahanan di Ketinggian El Alto
Amerika Latin 25 Maret 2025, 15:56 -
Pengakuan Patrick Kluivert Tentang Kabar Naturalisasi Miliano Jonathans
Tim Nasional 25 Maret 2025, 15:48 -
Cara Nonton Live Streaming Timnas China vs Timnas Australia dari HP
Piala Dunia 25 Maret 2025, 15:35 -
Barcelona Mencari Bek Kanan, Jeremie Frimpong jadi Pilihan?
Liga Spanyol 25 Maret 2025, 15:22 -
Dari Cedera Panjang ke Gol Epik: Reece James Terdiam Saat Harusnya Selebrasi
Piala Dunia 25 Maret 2025, 15:15 -
Pembelaan Thierry Henry kepada Christian Pulisic
Liga Italia 25 Maret 2025, 15:06 -
Dipecat Juventus, Thiago Motta Dapat Dukungan dari Inzaghi dan Gasperini
Liga Italia 25 Maret 2025, 15:01 -
Cara Nonton Live Streaming Timnas Jepang vs Timnas Arab Saudi dari HP dan TV
Piala Dunia 25 Maret 2025, 15:01
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Terbaik Dunia 2015 Versi Yaya Toure
Editorial 25 Maret 2025, 12:29 -
5 Pemain yang Bisa Jadi Penerus Ronaldo di Timnas Portugal
Editorial 25 Maret 2025, 11:53 -
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10