Winger Dortmund Kevin Grosskreut Dikejar Liverpool

Editor Bolanet | 26 November 2012 15:06
Winger Dortmund Kevin Grosskreut Dikejar Liverpool
Kevin Grosskreut. (c) Bundesliga
- Winger milik Borussia Dortmund Kevin Grosskreut coba didekati oleh kubu The Reds .

Sejauh musim ini berjalan Brendan Rodgers kabarnya terus memantau pemain Jerman berusia 24 tahun tersebut.

Brendan juga melihat aksi Kevin yang luar biasa ketika pemain bernilai 8 juta poundsterling tersebut membawa timnya menggasak 4-1 di Liga Champions.

Pemain ini sejatinya punya kontrak hingga 2014 bersama Die Borussen namun ia sempat melempar sinyal positif.

Premier League akan menjadi pilihan pertama saya. Gaya sepak bola Inggris begitu saya sukai, ucap sahabat Nuri Sahin ini seperti dilansir The Sun. (sun/lex)