Wilson: City Tak Punya Pemimpin karena Guardiola Lepas Joe Hart
Haris Suhud | 28 Februari 2017 03:09
Bola.net - - Mantan kiper Arsenal, Bob Wilson, menilai Josep Guardiola mengambil keputusan salah ketika melepas Joe Hart dari Manchester City kemudian mendatangkan Claudio Bravo. Kesalahan ini, menurutnya, membuat City sekarang tak memiliki pemimpin yang bisa memantau dari lini belakang.
Pada musim-musim sebelumnya, Hart merupakan kiper utama City. Kehadiran Guardiola di Etihad Stadium pada awal musim ini langsung melakukan perubahan dan mengirim Hart ke Torino di Serie A dengan status pinjaman. Untuk menggantikan peran Hart sebagai kiper utama, Guardiola membeli Bravo dari Barcelona dengan harga 17 juta pounds.
Kiper asal Chile tersebut ternyata tak bermain bagus bersama Man City. Beberapa kali ia melakukan kesalahan sehingga kiper kedua City, Willy Caballero, menjadi pilihan utama dalam beberapa pertandingan terakhir.
Wilson terkejut ketika Guardiola melepas Hart. Sebab kiper timnas Inggris tersebut dinilai memiliki kemampuan memimpin yang mungkin akan membantu mengatasi masalah City saat ini.
Akan membantu jika penjaga gawang Anda bisa menjadi pemimpin karena dia bisa melihat banyak hal dari belakang. Joe Hart punya kapasitas menjadi pemimpin di atas dan di luar lapangan. Dan saya rasa Manchester City kehilangan peran penjaga gawang seperti itu. Jika Anda bertanya pada 98 persen fan Manchester City, mereka pasti terkejut seperti saya [ketika Guardiola melepas Hart], ujar Wilson pada Omnisport.
Saya berharap ia mendapatkan saran dari orang yang tahu tentang peran kiper. Mungkin ini terdengar aneh, tapi hanya penjaga gawang yang memahami penjaga gawang, apa yang bagus dan apa yang buruk.
Sehingga saya menilai Guardiola telah membuat keputusan yang salah, terangnya.
Untuk sementara ini, Manchester City berada di peringkat tiga klasemen Premier League berjarak 11 poin dari Chelsea di peringkat pertama.
Di pertandingan terakhir menghadapi AS Monaco di babak 16 besar Liga Champions, gawang City kebobolan tiga gol meskipun menang dengan skor 5-3.
Tengah pekan ini, City akan menjalani pertandingan ulang menghadapi Huddersfield di FA Cup setelah pertemuan pertama masih imbang 0-0.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hart Akhirnya Diperbolehkan Gabung Liverpool Atau Chelsea
Liga Inggris 21 Februari 2017, 19:57 -
Finishing Roma Terlalu Mematikan Buat Joe Hart
Liga Italia 20 Februari 2017, 09:48 -
Joe Hart Dilarang Pindah ke Klub Premier League
Liga Inggris 17 Februari 2017, 14:20 -
Lehmann Larang Arsenal Datangkan Joe Hart
Liga Inggris 17 Februari 2017, 10:40 -
Liga Italia 13 Februari 2017, 15:56
LATEST UPDATE
-
Link Live Streaming Uruguay vs Argentina - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 22 Maret 2025, 03:30 -
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55 -
Thomas Tuchel Coret 3 Pemain Jelang Laga Inggris vs Albania, Siapa Saja?
Piala Eropa 21 Maret 2025, 23:04 -
5 Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Meledak Saat Menghadapi Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 22:01 -
Manchester United Lagi Proses Transfer Striker Tajam Ligue 1 Ini
Liga Inggris 21 Maret 2025, 21:52
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39