West Brom Benarkan Arsenal Tawar Jonny Evans
Asad Arifin | 25 Agustus 2017 18:05
Bola.net - - Manajer West Brom, Tony Pulis, membenarkan bahwa pihak klub menerima tawaran dari Arsenal untuk pemain belakangnya, Jonny Evans. Tapi, Pulis menyebut bahwa tawaran dari Arsenal terjadi pada musim lalu dan sudah ditolak.
Sepekan jelang penutupan bursa transfer musim panas, Arsenal memang dikabarkan sedang membidik jasa Evans. Eks pemain Manchester United ini diharapkan bisa bergabung untuk melapis Per Mertesacker dan Laurent Koscielny yang kerap cedera.
Namun, pihak West Brom membantah klaim bahwa Arsenal sudah mengajukan tawaran untuk bek berusia 29 tahun. Memang, The Gunners pernah mengajukan tawaran, tapi itu terjadi pada musim 2016/17 yang lalu. Musim ini belum ada tawaran.
Arsenal tertarik pada Evans tahun lalu dan mereka juga melakukan penawaran pada tahun lalu. Saya tidak merasa bahwa klub tahun ini telah menerima tawaran apapun dari Arsenal, terang Pulis dikutip dari Soccerway.
Selain Arsenal, Evans sebenarnya juga masuk dalam bidikan Manchester City. Dalam kasus ini, Pulis juga memastikan bahwa The Citizen tidak pernah mengajukan tawaran untuk pemain asal Irlandia Utara. Evans masih pemain West Brom.
Tidak ada kontak dari Man City dalam beberapa hari terakhir. Para Direktur Klub yang menangani masalah ini, tegas Pulis.
Jonny Evans adalah pemain West Brom dan kami ingin situasi yang saat ini terjadi bisa segera selesai secepat mungkin, tutup pelatih asal Wales berusia 59 tahun ini.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ibrahimovic: Saya Kembali untuk Menyelesaikan
Liga Inggris 24 Agustus 2017, 23:03 -
Wenger Tidak Rela Chambo Pergi
Liga Inggris 24 Agustus 2017, 22:37 -
Makelele Sarankan Kante Untuk Ubah Cara Mainnya
Liga Inggris 24 Agustus 2017, 21:45 -
Sanchez dan Koscielny Tampil Lawan Liverpool
Liga Inggris 24 Agustus 2017, 21:38 -
Hodgson: Rooney Akan Kembali Demi Piala Dunia 2018
Liga Inggris 24 Agustus 2017, 20:32
LATEST UPDATE
-
Digeprek Australia, Patrick Kluivert Minta Timnas Indonesia Move On
Tim Nasional 20 Maret 2025, 21:22 -
RESMI! Daftar 4 Negara yang Sudah Lolos Piala Dunia 2026
Piala Dunia 20 Maret 2025, 19:54
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40