Wenger: Xhaka Masih Perlu Adaptasi di Arsenal
Haris Suhud | 26 November 2016 02:41
Bola.net - - Arsene Wenger mengaku senang dengan perkembangan Granit Xhaka sejak gabung Arsenal. Namun untuk mendapat waktu bermain reguler, pemain barunya tersebut masih butuh adaptasi.
Xhaka datang ke Emirates Stadium pada musim panas lalu dengan harga 30 juta pounds dari klub Jerman Borussia Monchengladbach.
Pada bulan September lalu ketika diturunkan lawan Hull, Xhaka mencetak gol indah dari tendangan jarak jauh.
Sejauh ini, pemain 24 tahun tersebut baru lima kali dipasang sejak menit pertama di kompetisi liga, dua kali di Liga Champions, dan satu kali di Piala Liga.
Saya sangat senang dengan komitmen Granit. Saya rasa ia berkembang dengan baik, kata Wenger seperti dikutip The Mirror.
Ia belum banyak mengawali pertandingan sejak datang pada awal musim ini, ia masih beradaptasi dengan liga berbeda, cara bermain yang berbeda.
Secara keseluruhan saya bahagia karena ia kerja keras setiap hari dan saya yakin ia akan mendapat sejumlah kesempatan bermain, papar Wenger.
Pada akhir pekan ini dalam lanjutan Premier League, The Gunners akan bertemu dengan Bournemouth.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Eks Arsenal Ini Kecam Mourinho Yang Tak Respek Pada Wenger
Liga Inggris 25 November 2016, 21:39 -
Bournemouth Galau Lawan Arsenal Tanpa Wilshere
Liga Inggris 25 November 2016, 19:09 -
Data dan Fakta Premier League: Arsenal vs Bournemouth
Liga Inggris 25 November 2016, 16:54 -
Prediksi Arsenal vs Bournemouth 27 November 2016
Liga Inggris 25 November 2016, 16:47 -
Wilson: Arsenal Bisa Rekrut Howe, Asal Jangan Mourinho
Liga Inggris 25 November 2016, 15:06
LATEST UPDATE
-
Kontrak Igor Tudor di Juventus Masih Penuh Misteri
Liga Italia 24 Maret 2025, 05:15 -
Sejarah Pelatih Juventus yang Dipecat di Tengah Musim Sebelum Thiago Motta
Liga Italia 24 Maret 2025, 05:04 -
Man of the Match Timnas Jerman vs Timnas Italia: Moise Kean
Piala Eropa 24 Maret 2025, 04:53 -
Indonesia vs Bahrain: Duel Sengit Perebutan Tiket Piala Dunia 2026
Tim Nasional 24 Maret 2025, 02:07
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39