Wenger Ungkap Periode Tersulitnya di Arsenal
Rero Rivaldi | 27 Mei 2017 08:20
Bola.net - - Arsene Wenger mengklaim bahwa kepindahan ke Emirates di 2006 merupakan masa tersulit dalam hidupnya.
The Gunners meninggalkan Highbury untuk menggunakan kandang baru mereka, setelah menghabiskan lebih dari 400 juta poundsterling untuk membangun stadion berkapasitas 60.000 penonton tersebut.
Hal tersebut memaksa Arsenal untuk lebih banyak berhemat dalam membeli pemain, termasuk juga menjual beberapa aset berharga mereka seperti Ashley Cole, Samir Nasri, Bacary Sagna, Gael Clichy, dan Cesc Fabregas, serta Robin van Persie.
Wenger kemudian dipuji karena masih sanggup membawa Arsenal bermain di Liga Champions dari musim ke musim. Namun juga dikritik karena klub tak pernah lagi memenangkan trofi antara 2005 hingga 2014.
Di 2006, saya memulai periode tersulit dalam karir saya, karena kami punya finansial yang terbatas, kami harus melunasi utang yang amat besar dan kami harus menjual pemain terbaik kami, serta terus ada di papan atas, tutur Wenger menurut Goal International.
Kami harus terus bermain di Liga Champions dan membuat minimal 54.000 orang bahagia. Ada perdebatan ketika anda membangun stadion anyar. Selain itu, kami juga wajib membayar utang yang amat besar, sehingga kami harus bermain di Liga Champions tiap tahunnya.
Hari ini, uang dari televisi membuat Liga Champions tak lagi punya bobot sebesar sebelumnya, namun pada saat itu kompetisi tersebut amat dibutuhkan. Jadi, antara 2006 dan 2014 hal tersebut menjadi sumber tekanan yang besar. Jika sekarang anda minta saya mengulang itu lagi, saya akan bilang 'tidak, terima kasih, biarkan orang lain yang melakukannya'.
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Rooney Diyakini Bisa Bersinar Jika Kembali ke Everton
Liga Inggris 26 Mei 2017, 22:37 -
Masa Depan Wenger Yang Tak Jelas Bisa Memotivasi Skuat Arsenal
Liga Inggris 26 Mei 2017, 22:07 -
Chamberlain Pelajari Dani Alves Sebelum Lawan Chelsea
Liga Inggris 26 Mei 2017, 21:45 -
Lawan Chelsea, Keown Yakin Sanchez Tetap Bersikap Profesional
Liga Inggris 26 Mei 2017, 21:42
LATEST UPDATE
-
Timnas Indonesia Memang Kuat, Tapi Bahrain Datang untuk Menang!
Tim Nasional 24 Maret 2025, 19:11 -
Kondisi Prima, Timnas Bahrain Siap Kalahkan Timnas Indonesia di SUGBK
Tim Nasional 24 Maret 2025, 18:54 -
Kabar Baik atau Kabar Buruk, Fans MU? Andre Onana Mau Pindah ke Arab Saudi
Liga Inggris 24 Maret 2025, 18:45 -
Chelsea Harus Bayar Rp100 Miliar Jika Batalkan Transfer Jadon Sancho
Liga Inggris 24 Maret 2025, 17:41 -
Gaji Igor Tudor di Juventus Terungkap
Liga Italia 24 Maret 2025, 17:12
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10 -
Ayah dan Anak yang Bermain untuk Klub yang Sama: Ada Pelatih Timnas Indonesia
Editorial 24 Maret 2025, 11:44 -
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23