Wenger Tak Tertarik Besut Barca

Editor Bolanet | 14 Maret 2014 19:41
Wenger Tak Tertarik Besut Barca
Arsene Wenger. (c) afp
- Manajer , Arsene Wenger, menegaskan bahwa dirinya akan tetap bertahan di Emirates Stadium dan tak akan melatih Barcelona FC.

Sebelumnya, sempat beredar rumor yang menyebutkan bahwa manajer asal Prancis itu akan menggantikan Gerardo Martino, pelatih Barca saat ini. Martino sendiri kini memang disorot lantaran menuai hasil negatif dalam dua laga di La Liga.

Spekulasi kepindahan Wenger itu sendiri juga diperkuat dengan fakta bahwa ia belum menandatangani kontrak baru yang disodorkan pihak The Gunners sejak Oktober lalu. Padahal, manajer berusia 64 tahun itu sebenarnya sudah mengaku setuju dengan nilai kontrak barunya tersebut.

Namun, Wenger kemudian membantah kabar tersebut dengan jawaban yang singkat dan jelas.

Komitmen saya ada di sini (Arsenal) dan bukan di klub lain, tegasnya pada para reporter. [initial]

 (bola/dim)