Wenger Tak Gentar Hadapi Manchester City di Final
Rero Rivaldi | 25 Januari 2018 14:40
Bola.net - - Arsene Wenger menyatakan bahwa takkan gentar menghadapi Manchester City, di final Piala Liga yang akan dimainkan di Wembley akhir bulan depan.
The Gunners memastikan diri masuk partai puncak usai mereka menundukkan Chelsea 2-1 dalam laga seru yang berlangsung di Emirates semalam.
Eden Hazard dengan cepat membawa tim tamu unggul, sebelum Gunners kemudian membalikkan keadaan lewat bunuh diri Antonio Rudiger dan gol Granit Xhaka.
Arsenal akan menghadapi Manchester City, tim yang tengah dominan di Inggris. Namun hal tersebut sama sekali tak membuat Wenger gentar.
Begitu masuk final, anda ingin menang. Kami akan bersiap-siap sekarang. Namun kami juga ingin finish di empat besar Premier League. Jadi sebelum final itulah yang akan menjadi fokus kami, tutur Wenger di laman resmi klub.
City memang tengah mendominasi Premier League sekarang, namun kita lihat saja di final nanti. Mereka tim yang kuat, mereka tampak tak terhentikan, namun pada akhirnya kami akan punya kesempatan mengalahkan mereka dan kami akan coba tampil sebaik mungkin.
Wenger juga mengatakan ia amat penasaran membawa Arsenal memenangkan Piala Liga.
Ya, ini seperti urusan yang belum selesai, karena kami tak pernah juara di sini. Namun kami kembali ke Wembley dan kami sering bermain di sana. Kami ingin menang dan kami akan melawan tim yang kuat, jadi final nanti pasti akan menarik.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Frustrasi di Madrid, Duo Pemain Ini Dikontak Guardiola
Liga Inggris 24 Januari 2018, 15:20 -
Bos Bristol Sanjung City: Tim Terbaik yang Pernah Saya Lihat Langsung
Liga Inggris 24 Januari 2018, 15:10 -
Kesusahan Kalahkan Bristol, De Bruyne Nilai City Layak ke Final
Liga Inggris 24 Januari 2018, 15:00 -
De Bruyne Siap Menangkan Trofi Perdana Bersama City
Liga Inggris 24 Januari 2018, 14:50 -
Hasil Pertandingan Bristol City vs Manchester City: Skor 2-3
Liga Inggris 24 Januari 2018, 04:55
LATEST UPDATE
-
Timnas Bahrain Sudah Tiba di Jakarta, Siap Tempur Hadapi Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 06:27 -
Man of the Match Inggris vs Albania: Myles Lewis-Skelly
Piala Eropa 22 Maret 2025, 05:11 -
Hasil Inggris vs Albania: Skor 2-0
Piala Eropa 22 Maret 2025, 04:41
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39