Wenger Peringatkan Skuatnya Akan Kualitas Pemuda Arsenal Ini
Rero Rivaldi | 25 Oktober 2017 12:10
Bola.net - - Arsene Wenger memperingatkan para pemain reguler di tim utama untuk terus waspada akan ancaman Ainsely Maitland-Niles.
Pemain 20 tahun bermain di tiga pertandingan di Liga Europa musim ini, dan juga turun 90 menit ketika mereka menang atas Doncaster di Piala Liga di September.
Maitland-Niles masih belum mendapat tempat reguler di Premier League, meski Wenger memprediksi sang gelandang akan bisa bersinar di masa mendatang.
Dia bisa bermain di mana saja, itu keuntungan sekaligus kerugian baginya. Sebagai manajer, anda akan nyaman karena bisa memainkan dia di mana saja, tutur Wenger di Metro.
Dia bisa bermain di sayap tanpa masalah karena dia punya kecepatan, dia anak yang cerdas, dan saya kira dia harus sedikit lebih berusaha lagi agar bisa bermain selama 90 menit. Namun dia amat nyaman dengan bola, begitu cepat, begitu hebat, dan juga bisa mencuri bola.
Dia juga bisa main di tengah, namun saya bisa katakan bahwa dia tinggal sedikit lagi akan bisa menjadi pemain di tim utama.
Saya akan waspada jika saya adalah pemain reguler di tim utama Arsenal. Dia lebih senang bermain sebagai gelandang tengah, dan saya percaya dia nantinya akan berkembang di sana.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Lihat Liverpool, Neville Jadi Teringat Arsenal
Liga Inggris 24 Oktober 2017, 22:49 -
Zidane Hadang Kepergian Benzema dari Madrid
Liga Spanyol 24 Oktober 2017, 15:45 -
Silvestre: Ozil Takkan Bertahan di Old Trafford
Liga Inggris 24 Oktober 2017, 14:50 -
Bellerin Kagumi Adaptasi Monreal di Posisi Baru
Liga Inggris 24 Oktober 2017, 12:55 -
Farke: Norwich Tantang Arsenal Dengan Tersenyum
Liga Inggris 24 Oktober 2017, 12:46
LATEST UPDATE
-
Indonesia vs Bahrain: Duel Sengit Perebutan Tiket Piala Dunia 2026
Tim Nasional 24 Maret 2025, 02:07 -
Palu Sudah Diketuk, Juventus Sahkan Pengangkatan Igor Tudor Usai Pecat Motta
Liga Italia 23 Maret 2025, 23:20
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39