Wenger Pede Tatap Musim Anyar Bersama Arsenal

Editor Bolanet | 1 Agustus 2015 13:20
Wenger Pede Tatap Musim Anyar Bersama Arsenal
Arsene Wenger. (c) AFP
- Arsene Wenger mengaku amat percaya diri menjelang musim 15/16 bersama , usai mereka mencatat prestasi baik dengan finish di posisi tiga klasemen Premier League musim lalu.

Namun Wenger, yang kali terakhir membawa The Gunners menjadi juara Premier League 11 tahun silam, mengatakan bahwa ia juga mencoba realistis lantaran sadar bahwa tim lain juga tengah berusaha keras memperkuat skuat mereka masing-masing.

Ya, saya percaya diri. Seorang manajer tanpa rasa percaya diri adalah kabar buruk. Saya percaya diri karena kami sudah bermain amat baik di pra-musim, namun saya mencoba realistis. Anda tahu ketika kompetisi dimulai semuanya bisa amat berbeda. Kami mendapat start yang cukup sulit dengan bermain melawan West Ham dan Crystal Palace, tutur Wenger pada Express.

Namun kami tahu apa yang ingin kami lakukan. Konsistensi merupakan hal yang vital. Chelsea amat dominan musim lalu namun Manchester United amat aktif di bursa transfer, demikian halnya dengan Liverpool dan Manchester City. Saya tidak tahu apakah kami akan lebih baik, kami hanya bisa terus fokus, pungkasnya. [initial]

 (ars/rer)