Wenger Catat Rekor Kekalahan Laga Tandang Terburuk di Arsenal
Haris Suhud | 11 April 2017 06:35
Bola.net - - mengalami kekalahan dalam laga tandang Premier League ketika menghadapi Crystal Palace, Selasa (11/4) dini hari WIB tadi. Kekalahan ini merupakan kekalahan tandang empat kali secara beruntun bagi Arsenal di Premier League selama ditangani Arsene Wenger.
Dalam pertandingan yang berlangsung di Selhurst Park tersebut, The Gunners tak bisa melepaskan pelurunya ke gawang Palace sama sekali. Arsenal sudah tertinggal 1-0 pada menit 17 ketika Andros Townsend mencetak gol ke gawang arsenal. Yohan Cabaye menggandakan keunggulan tuan rumah dengan tembakan melengkung dari luar kotak penalti pada menit 63. Dan kemenangan besar Crystal Palace atas Arsenal ditutup dengan gol penalti Luka Milivojevic.
Kekalahan ini membuat Arsenal semakin jauh dari posisi empat besar di klasemen Premier League. Saat ini, klub asal London tersebut tertahan di peringkat enam dengan jarak tiga poin dari Manchester United di peringkat lima dan terpaut tujuh poin dari Manchester City di posisi keempat.
Terakhir kali Arsenal mengalami empat kekalahan tandang secara beruntun di Premier League terjadi pada tahun 1995. Ketika itu, Arsenal masih ditangani Stewart Houston. Bagi Wenger yang menangani Arsenal sejak 1996, ini adalah kekalahan tandang secara beruntun yang terburuk.
Arsene Wenger mengalami empat kekalahan laga tandang secara beruntun di pertandingan Premier League sebagai pelatih Arsenal untuk yang pertama kalinya, OptaJoe.
Kekalahan ini tentu saja memberikan tekanan semakin besar pada Wenger yang akhir-akhir ini kerap mendapat tuntutan dari fans sendiri agar segera hengkang. Adapun kontrak Wenger di Arsenal akan berakhir pada akhir musim ini.
Pada laga selanjutnya di Premier League, Arsenal akan kembali menjalani laga tandang menghadapi Middlesbrough.
Baca Juga:
- Hasil Pertandingan Crystal Palace vs Arsenal: Skor 3-0
- Selasa Ini, Mane Akan Jalani Operasi
- Matip Senang Dengan Kontribusi Firmino, Coutinho dan Mignolet
- Darmian Bertekad Selalu Berikan Yang Terbaik Bagi MU
- Agen Konfirmasi Klub Inggris Dekati Pemain Napoli Incaran MU
- MU Setia Pantau Tiap Laga Benfica Demi Tiga Pemain Ini
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Agen Konfirmasi Klub Inggris Dekati Pemain Napoli Incaran MU
Liga Inggris 10 April 2017, 23:15 -
Terry Berharap Bisa Bermain Bersama Wilshere
Liga Inggris 10 April 2017, 18:59 -
Wenger Ingin Pertahankan Para Pemain Asli Inggris
Liga Inggris 10 April 2017, 18:01 -
Mourinho Ingin Reuni dengan Mesut Ozil
Liga Inggris 10 April 2017, 12:10 -
Barcelona Akan Relakan Turan demi Bellerin
Liga Spanyol 10 April 2017, 12:00
LATEST UPDATE
-
3 Pemain Bahrain yang Pernah Bikin Gol ke Gawang Timnas Indonesia
Tim Nasional 24 Maret 2025, 11:20 -
Begini Nasib 5 Pemain Pinjaman Chelsea
Liga Inggris 24 Maret 2025, 11:15 -
Myles Lewis-Skelly Bisa Jadi Ashley Cole Berikutnya
Piala Eropa 24 Maret 2025, 11:08 -
Spalletti: Italia Tunjukkan Wajah Baru, Tapi Masih Ada yang Harus Dipelajari
Piala Eropa 24 Maret 2025, 11:07 -
Jesse Lingard Ungkap Aturan Ketat dari Wayne Rooney di Manchester United
Liga Inggris 24 Maret 2025, 10:49 -
Disingkirkan Jerman jadi Pelajaran Berharga Italia, Kok Bisa?
Piala Eropa 24 Maret 2025, 10:43 -
Bahaya Laten Bola Mati Timnas Bahrain
Tim Nasional 24 Maret 2025, 10:38
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39