Wenger: Alexis Sanchez Ngotot Main di Derby London Utara

Editor Bolanet | 6 Februari 2015 20:24
Wenger: Alexis Sanchez Ngotot Main di Derby London Utara
Alexis ngotot tampil di North London Derby (c) AFP
- Sejauh ini kiprah Alexis Sanchez bersama Arsenal memang luar biasa. Ia menyumbangkan 18 gol dari 32 penampilan di musim debutnya sejak hijrah dari Barcelona.

Karena kontribusinya begitu kental, The Gunners dinilai terlalu bergantung pada penyerang Chile itu. Namun mereka berhasil memberi bukti dengan kemenangan 5-0 atas Aston Villa tanpa kehadiran Alexis yang cedera.

Kemarin, Arsene Wenger menyatakan Alexis belum bisa dimainkan kontra Tottenham (07/02), di mana yang bersangkutan sudah berlatih ringan. Tapi kini sang manajer membuka pintu karena Alexis sangat ngotot ingin menjajal North London Derby.

Tak mudah mengatakan pada Alexis untuk tidak boleh bermain. Tentu saja ia ingin tampil. Ia sangat bersemangat dan merasa bisa mementahkan pendapat tim medis karena semangatnya itu.

Saya tak tahu apakah ia bisa main, saya butuh masukan tim medis dan melihat apa yang bisa ia lakukan di sesi latihan. terang pelatih asal Prancis itu dikutip Sky Sports. [initial]

 (sky/dct)