Wenger Akui Bimbang Mainkan Welbeck

Editor Bolanet | 10 Maret 2015 08:21
Wenger Akui Bimbang Mainkan Welbeck
Danny Welbeck (c) AFP
- Arsene Wenger mengaku sedikit bimbang terkait keputusan memainkan Danny Welbeck, kala bermain melawan Manchester United di babak perempat final Piala FA dini hari tadi.

Ia tidak mengambil keputusan sebelum detik-detik akhir menjelang pertandingan dimulai. Tak sia-sia, sang pemain akhirnya mencetak gol kemenangan kala tim mengalahkan United 2-1.

Ya, saya baru tahu di detik-detik akhir bahwa ia akan bisa bermain, tutur Wenger pada reporter.

Arsenal bakal menghadapi Bradford City atau Reading di fase semifinal Piala FA. [initial]

 (mir/rer)