Welcome Back! Christian Eriksen Kembali Merumput dan Dapat Standing Ovation
Richard Andreas | 27 Februari 2022 00:30
Bola.net - Christian Eriksen akhirnya menjalani debutnya untuk Brentford dalam duel kontra Newcastle di Premier League. Dia masuk sebagai pemain pengganti di babak kedua.
Sabtu (26/2/2022), Brentford harus mengaku kalah dengan skor 0-2 dari Newcastle dalam duel lanjutan Liga Inggris. Eriksen diberi kesempatan bermain, sayangnya tidak bisa berbuat banyak.
Dua gol kemenangan Newcastle tercipta di babak pertama melalui Joelinton (33') dan Joe Willcok (44'). Brentford main lebih baik di babak kedua, tapi tidak bisa mencetak gol balasan.
Debut untuk Eriksen
Meski berakhir kalah, pertandingan ini sangat penting bagi Eriksen pribadi. Ini pertama kalinya Eriksen merumput setelah mengalami serangan cardiac arrest di Euro 2020 lalu.
Eriksen sempat dinilai tidak akan bisa bermain sepak bola lagi. Bahkan dia harus menggunakan alat implantable cardioverter-defibrillator (ICD) untuk menyokong jantungnya.
Delapan bulan sejak insiden di Euro, Eriksen bergabung dengan Brentford pada Januari 2022 lalu. Dia memulihkan kondisinya perlahan-lahan sampai bisa bermain lagi.
Eriksen masuk di menit ke-52 menggantikan Mathias Jensen. Begitu menginjak lapangan, Eriksen mendapatkan aplaus berdiri dari seisi stadion.
Semakin siap
Sejak bergabung dengan Brentford, Eriksen terus berlatih untuk mencapai kondisi terbaiknya. Bahkan dia sudah memainkan beberapa laga uji coba untuk mencapai match-fit.
Akhir pekan lalu Eriksen belum siap bermain dalam duel kontra Arsenal. Kini dia siap bermain melawan Newcastle dan mendapatkan sekitar 40 menit bermain.
Tentu, Eriksen masih butuh waktu untuk bermain sebaik sedia kala. Meski begitu, paling tidak dia sudah membuat langkah awal signifikan untuk kembali bermain sepak bola.
Selamat datang kembali, Eriksen
Setelah 259 hari
Bahkan hakim garis ikut senang
Semoga beruntung ya
Senangnya kembali ke lapangan
Sumber: Brentford, Bola
Jangan lewatkan ini Bolaneters!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kata Coutinho, Tidak Ada Penyesalan Tinggalkan Liverpool untuk Barcelona
Liga Inggris 26 Februari 2022, 23:59 -
Hasil Pertandingan Manchester United vs Watford: 0-0
Liga Inggris 26 Februari 2022, 23:50 -
Leeds vs Tottenham: Inilah yang Diinginkan Conte!
Liga Inggris 26 Februari 2022, 23:40 -
Klarifikasi Antonio Conte Soal Isu Menyerah Latih Tottenham
Liga Inggris 26 Februari 2022, 23:26 -
Duet Kane-Son Lampaui Drogba-Lampard, Emang Super!
Liga Inggris 26 Februari 2022, 23:09
LATEST UPDATE
-
Cristiano Ronaldo Tanggapi Selebrasi 'Siu' Rasmus Hojlund: Bukan Masalah
Piala Eropa 23 Maret 2025, 07:30 -
Barcelona Fokus Rekrut Striker Baru, Luis Diaz Jadi Target Utama
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 07:15 -
Chelsea Siapkan Lima Wonderkid untuk Masa Depan Klub
Liga Inggris 23 Maret 2025, 07:02 -
Masa Depan Luka Modric: Impian Pensiun di Real Madrid
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 07:00 -
Alexander Isak vs Julian Alvarez: Siapa yang Cocok untuk Liverpool?
Liga Inggris 23 Maret 2025, 06:45 -
Perkiraan Susunan Pemain Juventus Andai Jadi Dilatih Roberto Mancini
Liga Italia 23 Maret 2025, 06:30 -
Marcus Rashford Harus Kembali ke Manchester United
Liga Inggris 23 Maret 2025, 06:02 -
Phil Foden di Bawah Tekanan: Kesulitan di Klub, Main Buruk di Timnas Inggris
Piala Dunia 23 Maret 2025, 06:00
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39