Welbeck Segera Kemasi Barangnya dari Stadion Emirates

Editor Bolanet | 17 Juli 2018 17:44
Welbeck Segera Kemasi Barangnya dari Stadion Emirates
Danny Welbeck (c) AFP
- Arsenal akan ditinggal oleh salah satu penyerangnya pada bursa transfer musim panas. Adalah Danny Welbeck yang dikabarkan siap mengemasi barangnya dari ruang ganti yang ada di Stadion Emirates.


Welbeck memang sudah tidak lagi jadi pilihan utama di lini serang Arsenal. Bahkan, statusnya sebagai penyerang timnas Inggris di Piala Dunia 2018, pun tidak berpengaruh di klub.


Nama Welbeck memang masuk dalam daftar 23 pemain Inggris di Piala Dunia 2018. Tapi, penyerang berusia 27 tahun sangat minim kesempatan bermain. Dari tujuh laga yang dimainkan Inggris, Welbeck hanya diberi kesempatan bermain selama 11 menit.


Dikutip dari Daily Telegraph, Bukan hanya Welbeck, Arsenal juga akan ditinggalkan oleh penjaga gawang David Ospina. Pasalnya, persaingan di posisi tersebut kini makin ketat. (dai/asa)

1 dari 4 halaman

Situasi Pelik Welbeck

Situasi Pelik Welbeck

Danny Welbeck. (c) EPL
Musim 2017/18 lalu, Welbeck dimainkan pada 28 laga Arsenal di Premier League. Tapi, sebagian besar adalah sebagai pemain pengganti. Welbeck pun hanya mampu menyumbangkan lima gol untuk The Gunners.

Menyusul kedatangan Pierre-Emeric Aubameyang, posisi Welbeck akan makin pelik. Apalagi, Arsenal juga masih punya Alexandre Lacazette untuk posisi penyerang tengah. Persaingan sebagai penyerang tengah sangat ketat.

Pindah ke klub lain bisa jadi opsi terbaik untuk eks penyerang Manchester United tersebut.
2 dari 4 halaman

Situasi Pelik Ospina

Situasi Pelik Ospina

Aksi David Ospina Saat Menyelamatkan Penalti Henderson (c) AP
Sama seperti Welbeck, Ospina juga dalam situasi yang pelik. Musababnya, tentu saja kedatangan Bernd Leno yang dibeli oleh Arsenal dari Bayer Leverkusen. Leno akan membuat menit bermain Ospina makin berkurang.

Sebelum Leno datang, Ospina hanya jadi pilihan kedua di bawah mistar Arsenal. Dia bermain untuk melapisi penjaga gawang utama Petr Cech.

Ospina sendiri punya reputasi yang bagus. Meskipun selama ini kerap jadi ban serep di Arsenal, penjaga gawang berusia 29 tahun adalah andalan timnas Kolombia. Termasuk saat bermain di Piala Dunia 2018 lalu.
3 dari 4 halaman

Tanda Tanya Ramsey

Tanda Tanya Ramsey

Aaron Ramsey (c) AFP
Selain kedua pemain tersebut, Arsenal juga harap-harap cemas dengan Aaron Ramsey. Gelandang asal Wales tersebut sejatinya masuk dalam rencana pelatih Unai Emery. Ramsey pun tidak ingin dilepas oleh pihak klub.

Tapi, Ramsey dilaporkan telah menolak tawaran perpanjangan kontrak yang disodorkan oleh klub. Sementara, kontrak Ramsey akan habis dalam 12 bulan ke depan.