Wataru Endo Sudah, Liverpool Ambil Ancang-ancang Boyong Ryan Gravenberch
Serafin Unus Pasi | 19 Agustus 2023 18:40
Bola.net - Klub Premier League, Liverpool dilaporkan serius ingin memboyong Ryan Gravenberch di musim panas ini. The Reds dilaporkan telah menyiapkan tawaran perdana mereka untuk merekrut sang gelandang.
Di bulan Agustus ini, Liverpool kehilangan dua gelandang penting mereka. Jordan Henderson dan Fabinho sama-sama memutuskan untuk merantau ke Arab Saudi, sehingga mereka meninggalkan lubang di lini tengah The Reds.
Liverpool baru-baru ini sudah mendatangkan Wataru Endo dari Stuttgart untuk memperkuat lini tengah mereka. Namun The Reds dikabarkan masih butuh satu gelandang lagi untuk memperkuat lini tengah mereka.
Bild melaporkan bahwa Liverpool sudah menentukan siapa gelandang berikutnya yang akan mereka datangkan. The Reds dikabarkan akan mencoba merekrut Ryan Gravenberch dari Bayern Munchen.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Incaran Lama
Menurut laporan tersebut, Jurgen Klopp sebenarnya sudah lama menaruh perhatian terhadap Gravenberch.
Ia sudah mengikuti sang gelandang sejak ia masih membela Ajax Amsterdam. Klopp menilai sang gelandang punya karakteristik yang tepat untuk bermain di timnya.
Itulah mengapa ia meminta manajemen Liverpool untuk mendatangkan Gravenberch di sisa bursa transfer kali ini.
Tawaran Perdana
Laporan tersebut juga mengklaim bahwa Liverpool telah menyiapkan tawaran perdana mereka untuk transfer ini.
Tim asal Merseyside itu dikabarkan akan mengajukan tawaran yang cukup kecil. Mereka menawar sang gelandang di angka 20 juta pounds saja di musim panas ini.
The Reds menjadikan tawaran ini sebagai tes ombak untuk mengetahui seberapa besar bayaran yang diinginkan Bayern Munchen.
Bakal Tolak
Laporan yang sama mengklaim bahwa manajemen Bayern Munchen akan menolak tawaran ini mentah-mentah.
Die Roten kabarnya membanderol sang gelandang di angka 40 juta Euro sehingga mereka tidak akan menerima tawaran di bawah angka itu.
Klasemen Premier League
Jangan lupa Bolaneters, ikuti terus update berita Liverpool terbaru dan seputar sepak bola top Eropa, termasuk hasil dan klasemen terbaru Liga Inggris hari ini di Bola.net. Kalian juga bisa lho memantau jadwal lengkap Premier League dan jadwal lengkap Liverpool di situs kebanggaan kalian ini. Jangan kelewatan ya.
(Bild)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Resmi! Liverpool Umumkan Transfer Wataru Endo dari Stuttgart
Liga Inggris 18 Agustus 2023, 18:53 -
Romeo Lavia Resmi Milik Chelsea: Akhirnya Trio LFC Komplit!
Liga Inggris 18 Agustus 2023, 17:43 -
Liverpool Sudah Kantongi Nama Kandidat Pengganti Mohamed Salah, Siapa tuh?
Liga Inggris 18 Agustus 2023, 08:22 -
5 Alternatif Gelandang Buat Manchester United Jika Sofyan Amrabat Dibajak Liverpool
Editorial 18 Agustus 2023, 05:52
LATEST UPDATE
-
Franck Ribery Masih Merasa Ballon d'Or 2013 Miliknya
Liga Champions 23 Maret 2025, 05:32 -
Cristiano Ronaldo Tak Masalah Rasmus Hojlund Tiru Selebrasinya
Piala Eropa 23 Maret 2025, 05:02 -
Barcelona Pernah Tolak Rekrut Julian Alvarez Seharga 22 Juta Euro
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 04:32 -
Rashford dan Foden Tak Punya Banyak Kesempatan Lagi di Timnas Inggris
Piala Eropa 23 Maret 2025, 04:15 -
Timnas Inggris Ingin Tampil dengan Gaya Premier League? Jangan Naif, Tuchel!
Piala Dunia 23 Maret 2025, 03:45 -
Barcelona Pertimbangkan Ademola Lookman sebagai Alternatif di Lini Serang
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 03:32 -
Tuchel Evaluasi Kemenangan Pertamanya: Inggris Butuh Peningkatan
Piala Dunia 23 Maret 2025, 03:15 -
Juventus Siap Pecat Thiago Motta, Igor Tudor Jadi Kandidat Utama Penggantinya
Liga Italia 23 Maret 2025, 03:03 -
Inter Milan Bidik Arda Guler Jika Gagal Gaet Nico Paz
Liga Italia 23 Maret 2025, 03:02
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39