Waduh, Ralf Rangnick Ragukan Ketajaman Cristiano Ronaldo, Bisakah Jadi Andalan MU Musim Depan?
Ari Prayoga | 1 Maret 2022 07:15
Bola.net - Manajer interim Manchester United, Ralf Rangnick dikabarkan mulai merasa ragu akan kemampuan Cristiano Ronaldo untuk menjadi mesin gol utama Setan Merah musim depan.
Musim 2021/22 ini Ronaldo kembali ke Manchester United yang merupakan klub lamanya. Ketajaman CR7 pun masih belum hilang, dan kini tercatat sudah mencetak 15 gol serta tiga assist bagi Setan Merah.
Meski demikian, ketajaman Ronaldo di Manchester United mengalami penurunan drastis sejak pergantian tahun. CR7 tercatat hanya mampu mencetak satu gol pada 2022 ini.
Keraguan Ralf Rangnick
Dilansir Manchester Evening News, Rangnick kini dikabarkan mulai merasa ragu akan kemampuan Ronaldo dalam memimpin barisan lini depan United musim depan.
Sumber menyebut bahwa kepercayaan Rangnick terhadap Ronaldo mulai menipis. Meski demikian, untuk saat ini Rangnick masih belum ingin mencadangkan Ronaldo karena United kekurangan pencetak gol yang mumpuni.
Striker Manchester United lainnya, Edinson Cavani tercatat sudah absen dalam lima laga terakhir, sedangkan Marcus Rashford hanya mencetak lima gol dalam empat setengah bulan terakhir.
Desakan Ralf Rangnick
Musim depan Rangnick akan memulai pekerjaannya sebagai konsultan di Manchester United, selepas tugasnya sebagai manajer interim selesai.
Rangnick pun diklaim merasa bahwa Manchester United sangat perlu untuk mendatangkan striker anyar yang berusia jauh lebih muda dari Ronaldo pada musim panas nanti.
Kontrak Ronaldo bersama Manchester United sendiri akan berakhir pada musim panas tahun depan dan Setan Merah memiliki opsi untuk memperpanjangnya selama setahun.
Klasemen Premier League
Sumber: Manchester Evening News
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Semakin Ungguli MU, Liverpool Klub Tersukses Sepanjang Sejarah Sepak Bola Inggris
Liga Inggris 28 Februari 2022, 07:30 -
Musim Depan, Barcelona Berencana Tampung Bailly dari MU
Liga Spanyol 27 Februari 2022, 22:33 -
Melihat Ronaldo dan Fernandes Mandul Saat Bertemu Watford, Owen: Sulit Dipercaya!
Liga Inggris 27 Februari 2022, 20:02 -
Clean Sheet vs MU di Old Trafford, Ben Foster Patahkan Rekor David Seaman
Liga Inggris 27 Februari 2022, 14:39 -
Jangan Bandingkan Dusan Vlahovic dengan Nomor 7 Juventus Sebelumnya
Liga Italia 27 Februari 2022, 11:03
LATEST UPDATE
-
Link Live Streaming Uruguay vs Argentina - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 22 Maret 2025, 03:30 -
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55 -
Thomas Tuchel Coret 3 Pemain Jelang Laga Inggris vs Albania, Siapa Saja?
Piala Eropa 21 Maret 2025, 23:04 -
5 Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Meledak Saat Menghadapi Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 22:01
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39