Waduh, Cristiano Ronaldo Ternyata Tidak Berminat Kembali ke Manchester United?
Serafin Unus Pasi | 13 November 2020 17:40
Bola.net - Fans Manchester United nampaknya harus siap gigit jari lagi. Pasalnya Cristiano Ronaldo dilaporkan tidak berminat untuk kembali ke Old Trafford dalam waktu dekat.
Meski sudah 10 tahun lebih meninggalkan Old Trafford, kehadiran sang pemain masih dirindukan fans Setan Merah. Mereka berharap suatu saat nanti sang 'bocah ajaib' kembali pulang ke Old Trafford.
Belakangan harapan fans MU sempat membubung tinggi. Setelah Juventus dilaporkan ingin menjual Ronaldo di tahun depan.
AS mengklaim bahwa fans MU harus siap-siap kecewa. Karena sang pemain tidak memiliki ketertarikan kembali ke MU dalam waktu dekat ini.
Simak situasi transfer Ronaldo di bawah ini.
Ingin Bertahan
Menurut laporan tersebut, Ronaldo tidak berencana hengkang dari Juventus dalam waktu dekat ini.
Ia memiliki preferensi untuk bertahan di Turin. Ia ingin membela juara Serie A itu hingga kontraknya berakhir di tahun 2022 mendatang.
Itulah mengapa Ronaldo tidak punya niatan kembali ke MU di tahun 2021 nanti.
Opsi Alternatif
Lebih lanjut, Ronaldo juga dilaporkan sudah menentukan klub mana yang akan ia bela jika ia meninggalkan Juventus.
Ia diberitakan ingin hijrah ke Prancis. Karena ia tertarik membela sang juara bertahan PSG.
Menurut laporan itu, PSG siap memberikan gaji fantastis kepada Ronaldo sehingga sang pemain siap pindah ke sana.
Sudah Menawar
Menurut gosip yang beredar, MU sudah mulai bergerak untuk mengamankan jasa Ronaldo.
Mereka menghubungi Jorge Mendes agar sang pemain bersedia pindah ke Old Trafford.
(AS)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kritik Pedas Dybala: Orang yang tak Percaya Covid Sealiran Dengan Kaum Bumi Datar
Bolatainment 12 November 2020, 18:48 -
Juventus Coba Telikung Barcelona untuk Transfer Memphis Depay
Liga Italia 12 November 2020, 16:40 -
Ronaldo Diyakini Bakal Tinggalkan Juventus, Pindah ke PSG?
Liga Italia 12 November 2020, 14:54 -
Hidup Berdampingan dengan COVID-19 Seperti Parma
Liga Italia 12 November 2020, 14:49 -
Bale, James, Suarez, dan Pentingnya Sebuah Kepercayaan
Liga Spanyol 12 November 2020, 13:49
LATEST UPDATE
-
Kontrak di Real Madrid Kian Menipis, Antonio Rudiger Cuek!
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 01:47 -
Link Live Streaming Kroasia vs Prancis - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:42 -
Link Live Streaming Denmark vs Portugal - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:35 -
Link Live Streaming Italia vs Jerman - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:25 -
Banding Ditolak, Laga Barcelona vs Osasuna Tetap Digelar Pekan Depan
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 01:18 -
Diinginkan MU dan Liverpool, Juventus Bersedia Lepas Kenan Yildiz?
Liga Italia 21 Maret 2025, 01:01 -
Gak Jadi Beli, Real Betis Mau Pinjam Antony Lagi dari MU!
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 00:52 -
Analisa Coach RD: Indonesia Kena Jebak Australia
Tim Nasional 21 Maret 2025, 00:41
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40