Villarreal Beri Diskon untuk Transfer Pau Torres, Jadi Disikat Gak Nih, MU?
Serafin Unus Pasi | 16 Mei 2021 05:40
Bola.net - Sebuah kabar gembira datang bagi Manchester United. Bek incaran mereka, Pau Torres diberitakan bakal dijual dengan harga yang lebih murah di musim panas nanti.
Pemain Timnas Spanyol itu belakangan digosipkan masuk dalam radar transfer Manchester United. Karena Setan Merah dilaporkan mencari tandem baru untuk Harry Maguire.
Menurut rumor yang beredar, Torres saat ini masuk dalam urutan pertama daftar bek yang diincar MU. Setan Merah dilaporkan sangat serius memboyong sang bek di musim panas nanti.
Gazzetta Dello Sport mengklaim bahwa MU semakin berpeluang untuk mendapatkan jasa Torres. Karena sang bek dilaporkan akan dijual dengan harga yang lebih murah di musim panas nanti.
Simak situasi transfer Torres di bawah ini.
Turun Harga
Menurut laporan tersebut, Villarreal mmemutuskan untuk menurunkan harga jual Torres di musim panas nanti.
Pada awalnya Torres dibanderol di kisaran 50 juta Euro. Namun Villarreal dilaporkan siap menjual sang bek di angka 30 juta Euro.
Laporan itu tidak menjelaskan secara detail mengapa harga Torres turun kendati sang bek masih terikat kontrak cukup panjang di Estadio de La Ceramica.
Tunggu Perang Harga
Laporan itu mengklaim bahwa Villarreal tidak sepenuhnya 'ikhlas' untuk menurunkan harga jual Torres.
Mereka tahu bahwa selain MU, Real Madrid juga tertarik pada Torres. Mereka tengah menyiapkan bek baru untuk pengganti Sergio Ramos.
Villarreal berharap ada perang tawaran antara MU dan Real Madrid dan diharapkan mahar sang bek bisa melewati angka 50 juta Euro.
Saling Bertemu
Manchester United akan berjumpa langsung dengan Torres pada pekan depan.
Mereka akan saling berhadapan di final Liga Europa yang digelar di Gdansk.
(Gazzetta Dello Sport)
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Firmino Pimpin Liverpool Sikat MU di Old Trafford
Galeri 15 Mei 2021, 22:44 -
Betapa Mencemaskannya Situasi Kiper di Manchester United
Liga Inggris 15 Mei 2021, 11:47
LATEST UPDATE
-
Nonton Live Streaming Australia vs Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026
Tim Nasional 20 Maret 2025, 15:30 -
Nagelsmann Puji Spalletti, tapi Jerman Tak Gentar Hadapi Italia
Piala Dunia 20 Maret 2025, 14:54 -
Barcelona Pernah Ditawari Desire Doue Sebelum Gagal Dapatkan Nico Williams
Liga Spanyol 20 Maret 2025, 14:50 -
Perang di Ketinggian: Ekuador Siap Taklukkan Venezuela
Amerika Latin 20 Maret 2025, 14:39
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40