Vardy Jadi Mimpi Buruk untuk Pertahanan Manchester United

Rero Rivaldi | 22 Desember 2017 10:10
Vardy Jadi Mimpi Buruk untuk Pertahanan Manchester United
Jamie Vardy (c) lcfc

Bola.net - - Bek Manchester United, Chris Smalling, mengatakan bahwa bermain melawan Jamie Vardy sedikit terasa menakutkan, seiring persiapannya menjelang laga tandang ke Leicester City.

Vardy sudah mencetak delapan gol dalam 20 penampilan di semua kompetisi musim ini dan mencatat rekor yang apik melawan tim-tim papan atas Inggris, dan terakhir mencetak gol penalti ke gawang Manchester City di Piala Liga.

Pemain Inggris mengungkap dalam buku otobiografinya bahwa Smalling merupakan lawan terberat yang pernah ia hadapi, dan rupanya pemain United juga merasakan hal serupa menjelang pertandingan akhir pekan ini.

Dia adalah ancaman. Saya menikmati pertarungan saya dengan Vards. Dia adalah seseorang yang bisa memberikan sedikit mimpi buruk untuk para bek karena dia sering bergerak dan berlari ke sana kemari, tutur Smalling di laman resmi klub.

Jamie Vardy

Dia berlari di belakang barisan bek, dan itu menyulitkan para pemain bertahan, namun saya akan menantikan pertarungan kami, dan semoga saya bisa membuatnya bungkam.

Leicester tahu kemampuan mereka. Dan saya pikir, ketika anda menghadapi mereka, anda tahu bagaimana mereka akan bermain. Anda tahu kualitas dan winger mereka - Demarai Gray baru bergabung dan Riyad Mahrez sedang bagus.

Kami harus menjaga ketat para pemain itu, dan ketika kami menguasai bola, kami harus memastikan bola itu sampai ke lini pertahanan mereka.