Van Gaal Ingin Pamer Kehebatan di Liga Champions Bersama MU

Editor Bolanet | 20 Mei 2015 11:40
Van Gaal Ingin Pamer Kehebatan di Liga Champions Bersama MU
Louis van Gaal (c) AFP
- Louis van Gaal mengatakan bahwa ia mempunyai rekor yang bagus ketika bermain di Liga Champions dan ia ingin menunjukkan hal tersebut di Manchester United musim depan.

Tim Setan Merah kini tengah duduk di posisi empat klasemen sementara, dengan satu laga tersisa di Premier League. Hal tersebut bakal membuat tim harus melewati babak play-off, sebelum mereka dipastikan tampil di babak utama kompetisi elit antarklub Eropa musim depan.

Saya berharap kami bakal masuk ke putaran utama Liga Champions. Itu adalah panggung terbesar untuk menunjukkan apa yang anda bisa sebagai klub atau pemain, dan juga manajer, jelas Van Gaal menurut Manchester Evening News.

Saya punya rekor yang amat bagus di Liga Champions dan saya harap bisa menunjukkannya di Manchester United, pungkasnya. [initial]




 (men/rer)