Van Gaal Belum Memaafkan Mourinho
Rero Rivaldi | 16 Oktober 2017 10:50
Bola.net - - Louis van Gaal sepertinya belum sepenuhnya rela dengan bagaimana Jose Mourinho dan Manchester United menggantikan posisinya di klub.
Van Gaal mengakhiri dua tahun karirnya di Old Trafford, meski baru saja memenangkan Piala FA di 2016, usai klub mengontrak Mourinho tiga tahun.
Keduanya bertemu di Anfield ketika Van Gaal menjadi pandit TV Belanda, saat MU bermain imbang 0-0 melawan Liverpool di akhir pekan lalu, di mana pria Portugal sempat mengundang mantan mentornya untuk menikmati anggur bersama usai pertandingan.
Mereka juga sempat berjabat tangan, namun eks bos Ajax dan Bayern itu tak terlalu terkesan dengan gestur dari Mourinho.
Luar biasa bukan? Mourinho adalah pria yang simpatik. Dia seperti itu ketika dia menjadi asisten dan juga lawan. Dia hanya membiarkan dirinya lepas di depan media, tutur Van Gaal di Ziggo Sport.
Dan bagaimana saya menilai cara dia menggantikan saya di Manchester United, hingga akhirnya saya dipecat, menurut saya itu tidak terlalu elegan.
Namun Van Gaal buru-buru menambahkan: Saya punya kenangan bagus di klub. Apa yang ditulis media soal itu tidak berlaku pada para staff, pemain, dan fans. Saya diterima dengan baik di sini. Saya selalu punya hubungan baik dengan para fans.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Espanyol Tunggu Penawaran Duo Manchester untuk Aaron Martin
Liga Spanyol 15 Oktober 2017, 19:19 -
Diburu MU dan Barca, Schalke Ogah Lepas Goretzka Lebih Cepat
Liga Eropa Lain 15 Oktober 2017, 17:12 -
Fans MU Berharap beIN Sering Gelar Event Nobar
Bolatainment 15 Oktober 2017, 11:07 -
Mudah Bagi Klopp Coret Chamberlain di Liverpool
Liga Inggris 15 Oktober 2017, 07:00 -
Klopp: Lukaku Harusnya Dikartu Merah
Liga Inggris 15 Oktober 2017, 06:00
LATEST UPDATE
-
Link Live Streaming Uruguay vs Argentina - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 22 Maret 2025, 03:30 -
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55 -
Thomas Tuchel Coret 3 Pemain Jelang Laga Inggris vs Albania, Siapa Saja?
Piala Eropa 21 Maret 2025, 23:04 -
5 Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Meledak Saat Menghadapi Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 22:01 -
Manchester United Lagi Proses Transfer Striker Tajam Ligue 1 Ini
Liga Inggris 21 Maret 2025, 21:52
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39