Van Gaal Anggap Leicester City Bisa Juara Liga

Editor Bolanet | 28 November 2015 23:40
Van Gaal Anggap Leicester City Bisa Juara Liga
Louis van Gaal (c) AFP
- Bos Manchester United, Louis van Gaal, mengatakan Leicester City bisa terus mempertahankan upaya mereka untuk memenangkan gelar juara liga.


Leicester akan menjamu United di pertandingan Premier League malam ini.


Van Gaal mengatakan pada reporter: Biasanya, klub seperti mereka akan bisa bersaing untuk waktu yang lama, namun mereka akan kesulitan di periode akhir.


Namun di Inggris, karena kualitas yang dimiliki oleh tim, karena setiap tim punya uang untuk membeli pemain, dan mereka sudah melakukannya, level perbedaan kekuatan di Premier League tidak terlalu tinggi.


Leicester City kini tengah ada di puncak klasemen sementara Premier League dengan poin 28 dari 13 pertandingan yang sudah mereka mainkan. [initial]



 (man/rer)