Usai Dipinjamkan, Pereira Langsung Perpanjang Kontrak di MU

Aga Deta | 3 September 2017 02:00
Usai Dipinjamkan, Pereira Langsung Perpanjang Kontrak di MU
Andreas Pereira (c) MUFC

Bola.net - - Andreas Pereira resmi memperpanjang kontraknya bersama Manchester United. Dengan kontrak barunya itu, Perreira akan tetap berada di klub sampai tahun 2019.

The Red Devils juga punya opsi untuk memperpanjang kontrak Pereira satu tahun lagi. Ini artinya raksasa Premier League tersebut bisa mempertahankan sang gelandang sampai tahun 2020.

Pereira sendiri sudah memutuskan untuk pindah ke Valencia dengan status pinjaman pada musim panas ini guna mendapatkan kesempatan bermain reguler.

Ia pun merasa sangat senang dengan kontrak barunya itu dan tak lupa untuk mengucapkan terima kasih kepada Jose Mourinho yang masih menaruh kepercayaan kepada dirinya.

Saya senang kalau saya telah memperpanjang kontrak saya dengan klub hebat ini, kata Pereira di situs resmi klub.

Manajer sedang membangun tim yang hebat di sini dan saya ingin menjadi bagian dari itu secepatnya. Saya akan melanjutkan perkembangan saya di Valencia musim ini dengan harapan bisa mendapatkan banyak menit di lapangan.

Saya ingin mengucapkan terima kasih kepada manajer atas bantuan dan bimbingannya dan atas kepercayaan yang telah ditunjukkannya kepada saya.