Usai Dari City, David Silva Ingin Pulang ke Kampung Halaman
Yaumil Azis | 13 September 2018 17:45
- Umur yang semakin senja membuat David Silva kini harus memikirkan masa depannya setelah membela Manchester City. Dan pemain asal Spanyol tersebut rupanya punya cita-cita untuk kembali ke kampung halamannya.
Silva memulai perjalanannya di Etihad Stadium pada tahun 2010 lalu, setelah diboyong dari Valencia dengan mahar 28,75 juta euro. Sejak saat itu, ia tidak pernah absen membela The Citizens dan selalu menjadi pilihan utama para pelatihnya.
Dalam delapan tahun karirnya di Manchester City, David Silva sukses mempersembahkan total sembilan gelar dari berbagai kompetisi. Pada musim kemarin, ia turut membantu The Citizens meraih Premier League dengan catatan gemilang.
Scroll ke bawah untuk membaca komentar David Silva.
Ingin Pulang ke Kampung Halaman
Umurnya kini sudah menyentuh angka 32 tahun, dan kontraknya pun tinggal menyisakan dua musim lagi. Masa-masa David Silva bersama Manchester City sepertinya sudah dekat dengan akhir.
Silva sendiri sudah menetapkan rencananya usai mengakhiri hubungannya dengan skuat asuhan Josep Guardiola itu. Ia mengaku ingin kembali ke kampung halamannya dan membela klub kecil La Liga, Las Palmas.
Untuk City, dua musim lagi. Itu yang tersisa di kontrak saya, ujar Silva saat ditanya mengenai masa depan oleh BBC Sport.
Setelahnya, saya tidak tahu. Semuanya tergantung perasaan saya secara fisik dan mental, walaupun saya selalu berkata ingin membela Las Palmas, tim lokal saya, lanjutnya.
Masih Abu-abu
Walaupun demikian, semuanya masih abu-abu untuk Silva. Ia masih belum tahu apakah akan segera membela Las Palmas atau membela klub lain.
Kami akan lihat bagaimana semuanya berjalan dalam dua tahun ke depan dan memulainya dari sana, tutupnya.
Baru-baru ini, David Silva juga telah menyatakan mundur dari timnas Spanyol. Membuat catatan penampilannya bersama La Furia Roja terhenti di angka 125, dengan koleksi 35 gol di kantongnya.
Saksikan Juga Video Ini
Kenapa FIFA mencoret nama Lionel Messi dalam daftar finalis pemain terbaik dunia? Cari tahu alasannya pada tautan video di bawah ini.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Liga Inggris 12 September 2018, 19:25
-
Klopp Disebut Tak Berada Dalam Tekanan untuk Raih Trofi Juara
Liga Inggris 12 September 2018, 18:50 -
Nyaris Tuntas, Chelsea Malah Gagalkan Sendiri Transfer Robinho
Liga Inggris 12 September 2018, 16:30 -
Ilkay Gundogan Katakan Tidak Kepada Barcelona
Liga Inggris 12 September 2018, 11:45 -
Terungkap! Arsenal Sempat Terapkan Taktik Aneh Saat Menjamu Man City
Liga Inggris 11 September 2018, 10:30
LATEST UPDATE
-
Jadwal Lengkap BRI Liga 1 2024/2025
Bola Indonesia 22 Maret 2025, 07:53 -
Timnas Bahrain Sudah Tiba di Jakarta, Siap Tempur Hadapi Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 06:27
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39