United Serobot Konoplyanka dari Liverpool?

Editor Bolanet | 2 Juni 2014 10:25
United Serobot Konoplyanka dari Liverpool?
Yevhen Konoplyanka berbelok ke Man Utd? (c) AFP
- dilaporkan bakal gigit jari lagi di bursa transfer dengan target mereka, Yevhen Konoplyanka dilaporkan berbelok menuju kubu rival, Manchester United.

Klaim tersebut diluncurkan The Daily Mirror yang menyebut bintang muda Ukraina milik itu sudah selangkah lagi diikat kubu Setan Merah dengan deal dilaporkan senilai USD 20 juta.

Konoplyanka sudah mengklaim jika ia ingin bermain di Liga Champions - hal yang tak bisa ditawarkan United, namun dipunyai Liverpool. Namun kehadiran sosok Louis Van Gaal di Old Trafford musim depan bisa saja mengubah pendiriannya.

The Reds sendiri sudah lama memburu Konoplyanka, bahkan pada bursa transfer musim dingin kemarin mereka sudah nyaris mencapai kata sepakat sebelum akhirnya gagal pada saat deadline. [initial]

 (hitc/row)