United Kalahkan Barcelona Dalam Perburuan Wonderkid Asal Kanada

Editor Bolanet | 15 November 2014 20:14
United Kalahkan Barcelona Dalam Perburuan Wonderkid Asal Kanada
Josh Doughty (c) ISISphotos
- Manchester United telah berhasil merekrut wonderkid asal Kanada yang berposisi sebagai striker, Josh Doughty. Dengan begitu pupus sudah harapan untuk bisa mengamankan tanda tangan mantan penggawa Real Salt Lake tersebut.

Meski masih berusia 17 tahun, kemampuan Doughty sudah diakui banyak pihak. Hal itu merupakan hasil dari serangkaian performa impresifnya di tim junior Real Salt Lake.

Keberhasilan Setan Merah merekrut Doughty juga mengakhiri spekulasi kepindahan pemuda asal Kanada tersebut ke Barcelona. Raksasa Catalan tersebut memang dikabarkan turut meminati jasa Doughty.

Meski sudah resmi menjadi penggawa United, Doughty masih harus bermain di level akademi terlebih dahulu. Kendati demikian, kepindahannya ke tim senior diprediksi tidak membutuhkan waktu yang lama. [initial]

 (bola/jrc)