Unai Emery Buka Suara Soal Jose Mourinho Tangani Tottenham, Apa Katanya?
Richard Andreas | 22 November 2019 05:40
Bola.net - Unai Emery akhirnya ikut buka suara perihal keputusan Tottenham Hotspur yang memecat Mauricio Pochettino lalu menunjuk Jose Mourinho sebagai pengganti. Bagi Emery pribadi, keputusan ini jelas mengejutkan.
Betapa tidak, Mourinho sempat berada dalam barisan terdepan calon pengganti Emery di Arsenal, tapi justru mendarat di pelukan Tottenham. Juga, tidak ada yang menduga Pochettino bakal dipecat begitu cepat.
Emery mengakui kualitas Mourinho sebagai pelatih, tapi di sisi lain dia mungkin bernapas lega karena tidak perlu khawatir bakal digusur Mou. Bagaimanapun, Mou adalah jaminan trofi.
Mourinho sebagai bos Spurs mungkin bakal memperpanas derby London Utara nanti. Bagaimana pendapat Emery? Scroll ke bawah ya, Bolaneters!
Pelatih Bagus
Bagi Emery, kualitas Mourinho tidak perlu diragukan. Mantan bos Manchester United itu punya segudang trofi dan pengalaman di level top, Tottenham bakal berkembang.
Namun, Emery menyesali pemecatan Poch yang begitu cepat. Sebagai sesama pelatih, dia tahu Poch terpukul kecewa.
"Dia [Mourinho] pelatih yang sangat bagus. Sungguh, kariernya dipenuhi gelar juara, dengan pengalaman segudang. Namun, saya pun berpikir kerja keras Pochettino di Tottenham juga luar biasa," kata Emery di Arsenal.com.
"Ya, bagi saya ini mengejutkan. Sepak bola berjalan sangat cepat, hasil pertandingan mungkin yang paling penting daripada karier seseorang, lebih penting daripada hasil jangka panjang."
Tidak Tahu
Emery mengaku tidak benar-benar memahami alasan Tottenham memecat Pochettino. Jika mengingat kontribusi Poch dalam beberapa tahun terakhir, seharusnya tidak ada pelatih yang lebih baik daripada dia untuk Spurs.
"Saya kira Tottenham sudah bekerja sangat baik bersama Pochettino. Mungkin hasil pertandingan terakhir mereka tidak memuaskan, tapi saya kira secara keseluruhan perjalanan mereka dalam beberapa tahun terakhir sempurna," lanjut Emery.
"Sekarang, mereka memutuskan berubah. Saya tidak benar-benar tahu alasan sebenarnya, tapi mereka mengambil jalan itu, kami punya jalan kami sendiri," pungkasnya.
Sumber: Arsenal
Baca ini juga ya!
- Mengapa Jose Mourinho Tak Tertarik Latih Arsenal? Tottenham Unggul Apa?
- Ceballos Cedera, Arsenal Andalkan Mesut Ozil atau Granit Xhaka?
- Terungkap, Gabriel Martinelli Nyaris Gabung Barcelona
- Inter Milan Ramaikan Perburuan Granit Xhaka
- Mourinho, Guardiola, dan Wenger Masuk 10 Besar Pelatih Terboros Sepanjang Masa
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jose Mourinho Dipercaya Bisa Antarkan Tottenham ke UCL, Apa Alasannya?
Liga Inggris 21 November 2019, 23:24 -
Terungkap, Jose Mourinho Jadi Korban PHP Real Madrid
Liga Spanyol 21 November 2019, 21:20 -
Empat Alasan Jose Mourinho Pantas Gantikan Pochettino di Tottenham
Liga Inggris 21 November 2019, 19:30 -
Tottenham Diminta Bajak Transfer Zlatan Ibrahimovic ke MU
Liga Inggris 21 November 2019, 19:00 -
Tottenham Harusnya Pilih Ancelotti Ketimbang Mourinho
Liga Inggris 21 November 2019, 18:47
LATEST UPDATE
-
Bintang Muda RB Leipzig Ini Masuk Daftar Belanja Manchester United
Liga Inggris 22 Maret 2025, 17:58 -
Syukurlah Fans MU! Cedera Ayden Heaven Tidak Parah dan Segera Latihan Lagi!
Liga Inggris 22 Maret 2025, 17:50 -
Jomplangnya Perbandingan Nilai Pasar Skuad Timnas Indonesia dan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 16:05 -
Hasil dan Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Piala Dunia 22 Maret 2025, 15:10 -
Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 15:05 -
Timnas Argentina Mulai Terbiasa Bermain Tanpa Lionel Messi
Piala Dunia 22 Maret 2025, 14:48
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39