Ucapan Selamat Conte Usai Chelsea Juara FA Youth Cup

Afdholud Dzikry | 28 April 2017 11:39
Ucapan Selamat Conte Usai Chelsea Juara FA Youth Cup
Antonio Conte. (c) CFC

Bola.net - - Pelatih Chelsea, Antonio Conte memberikan ucapan selamat kepada tim muda The Blues yang baru saja meraih gelar FA Youth Cup dengan mengalahkan Manchester City.

Sebagaimana diketahui, The Blues meraih kemenangan dengan skor telak 5-2 di leg kedua yang digelar di Stamford Bridge. Kemenangan itu membuat The Blues juara dengan agregat 6-2 setelah di leg pertama bermain imbang 1-1.

Bagi Chelsea sendiri, gelar ini merupakan yang keempat secara beruntun, atau yang keenam dalam delapan tahun terakhir. Di dua final sebelumnya, The Blues juga sukses menyingkirkan Manchester City.

Conte memberi ucapan selamat kepada pemain muda Chelsea.

Setelah melihat para pemain muda Chelsea mengangkat trofi, Conte pun menuju ruang ganti pemain untuk memberikan ucapan selamat

Selamat. Anda telah memainkan sebuah pertandingan yang sangat baik. Saya pikir anda layak mendapatkan trofi. Ini sangat penting untuk menang bagi kita dan ini tradisi hebat bagi klub, ucapnya.

Saya berharap anda melanjutkan jalan ini. Well done, kinerja yang bagus, tutupnya.