Transfer Cuadrado Dihalangi Mohamed Salah

Editor Bolanet | 2 Februari 2015 15:43
Transfer Cuadrado Dihalangi Mohamed Salah
Juan Cuadrado (c) AFP
- Beredar kabar di Italia yang menyebutkan bahwa transfer Juan Cuadrado ke Chelsea masih terhalang oleh sosok Mohamed Salah.

Cuadrado sudah tiba di London pada hari Sabtu untuk menyelesaikan tes medis. Seharusnya pada saat yang bersamaan Mohamed Salah terbang ke Firenze untuk menjalani masa peminjaman hingga akhir musim.

Totto Mercato Web mengklaim kalau perjanjian antara dan Chelsea berpotensi batal andai keputusan terkait status Salah tidak segera diperjelas.

Kabarnya baik Chelsea maupun Fiorentina sama-sama tidak mau mengeluarkan uang terkait pajak kepindahan Salah ke Italia.

Patut dinanti bagaimanakah kelanjutan dari saga transfer Juan Cuadrado yang sampai melibatkan Andre Schurrle dan Mohamed Salah ini. [initial]

 (otp/jrc)