Toure Ingatkan Jesus untuk Tak Cepat Berpuas Diri

Rero Rivaldi | 13 Februari 2017 09:00
Toure Ingatkan Jesus untuk Tak Cepat Berpuas Diri
Gabriel Jesus (c) Premier League

Bola.net - - Yaya Toure memperingatkan striker Manchester City, Gabriel Jesus, untuk tidak cepat berpuas diri, usai pemain Brasil mencatat start fantastis di Premier League.

Jesus, yang mencatat debutnya di laga melawan Tottenham bulan lalu, sudah mencetak tiga gol dan memaksa Sergio Aguero terlempar dari tim inti.

Pemain yang dibeli di musim panas, Leroy Sane, juga menunjukkan penampilan impresif, dengan mencetak tiga gol dalam lima laga, usai sebelumnya kesulitan di klub.

Dan meski Toure senang dengan hal ini, ia mengingatkan semua pemain untuk tidak cepat berpuas diri.

Yaya Toure

Para pemain baru punya potensi besar. Sane luar biasa. Raheem selalu amat bagus dan kami sudah lihat apa yang bisa dilakukan Jesus. Namun kadang, ketika anda masih muda, anda berpikir sepakbola itu mudah, tutur Toure menurut Goal International.

Mereka harus terus bekerja keras, terus memperbaiki penampilan, karena ini adalah momen di mana anda bisa terpeleset. Itulah mengapa kehadiran pemain veteran amat penting. Saya, Silva, Zaba, dan Vincent, coba membuat mereka menjadi lebih baik.

Klub ini ingin memenangkan trofi. Ketika pemain baru datang, mereka punya skill fantastis, namun mereka juga harus belajar soal mental juara.