Torehkan 6 Kemenangan Beruntun, Sebenarnya Apa Rahasia Chelsea?
Richard Andreas | 25 Oktober 2019 11:00
Bola.net - Chelsea sukses menorehkan catatan apik enam kemenangan beruntun di semua kompetisi usai mengalahkan Ajax Amsterdam 1-0. Pasukan Frank Lampard ini tampak mulai menemukan permainan terbaiknya.
Sebelum musim dimulai, skuad Chelsea dinaungi awan gelap keraguan yang melayang di atas Frank Lampard. Kini, perlahan-lahan sinar matahari mulai menerobos menguak awal gelap tersebut.
Pasalnya, di tengah embargo transfer dan skuad sekadarnya, Lampard masih bisa menjaga level permainan Chelsea di level tinggi. Meski sempat kesulitan di awal musim, Chelsea yang sekarang sudah jauh lebih baik.
Mengapa demikian? Baca selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Semangat Tim
Perkembangan Chelsea ini diperhatikan oleh pemain baru mereka, Christian Pulisic. Menurut Pulisic, Chelsea bisa menjaga laju apik karena kepercayaan Lampard terhadap pemain-pemainnya, khususnya pemain muda.
"Saya kira kami punya kombinasi hebat pemain-pemain muda dan mereka yang lebih berpengalaman, itulah alasan kami bisa meraih hasil-hasil positif dewasa ini," tutur Pulisic kepada Goal internasional.
"Saya kira segalanya sudah semakin jelas, kami punya keseimbangan yang baik. Semangat tim pun jelas tidak perlu diragukan. Semangat itu ada dan kami akan terus melaju."
Enam Kemenangan
Tidak ada yang menduga Chelsea bisa melaju sebaik ini. Lampard bahkan sempat diprediksi bakal gagal membawa Chelsea menembus empat besar.
Kini, faktanya mereka ada di peringkat keempat klasemen sementara dan tampaknya bisa menjaga posisi itu jika terus bermain seperti ini.
"Sekarang kami menorehkan enam kemenangan beruntun, kami ingin terus melaju, terus berjuang dan menjaga level ini, serta mendapatkan hasil terbaik," sambung Pulisic.
"Lampard mengatakannya sepanjang waktu, bahwa kami adalah tim dan kami membutuhkan setiap pemain."
Adaptasi
Lebih lanjut, Pulisic pun bicara tentang adaptasinya di Chelsea. Dia merasa semakin nyaman karena sudah mengenal banyak rekan-rekannya.
"Saya satu-satunya Amerika, itu bagus. Saya bisa berjalan-jalan dengan sejumlah pemain Prancis, juga mereka yang dari Brasil," imbuh Pulisic.
"Itu bagus, tim kami merupakan kombinasi baik. Saya telah semakin dekat dengan semua orang jadi segalanya berjalan baik," tandasnya.
Sumber: Goal
Baca ini juga ya!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Juventus Mundur dari Perburuan N'Golo Kante
Liga Italia 24 Oktober 2019, 18:40 -
Kembalinya Leo Messi Bantu Luis Suarez Kembali ke Performa Terbaiknya
Liga Spanyol 24 Oktober 2019, 16:29 -
Apa Bedanya Chelsea Era Sarri dan Lampard? Ini Jawabannya
Liga Inggris 24 Oktober 2019, 16:00 -
Guyonan 'Nakal' Jorginho di Selebrasi Gol Michy Batshuayi
Open Play 24 Oktober 2019, 15:15 -
Raih Kemenangan Beruntun, Chelsea Diminta Tak Terlena
Liga Champions 24 Oktober 2019, 12:43
LATEST UPDATE
-
Julian Alvarez Geram dengan Kontroversi Penalti di Liga Champions
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 01:32 -
Jaap Stam Yakin Jeremie Frimpong Cocok untuk Manchester United
Liga Inggris 23 Maret 2025, 01:02 -
Franck Ribery Ungkap Hampir Kehilangan Kaki Setelah Pensiun
Liga Eropa Lain 23 Maret 2025, 00:32 -
Arsenal Tak Punya Alasan Gagal Juara Jika Datangkan Pemain Ini
Liga Inggris 23 Maret 2025, 00:01 -
Patrick Kluivert Tak Punya Pilihan, Timnas Indonesia Harus Kalahkan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:16 -
Media Belanda Ikut Analisis Peluang Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:02 -
Hadapi Bahrain, Rizky Ridho Disebut Cocok Kembali Berduet dengan Jay Idzes
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:55 -
Rekor Pertemuan Timnas Indonesia vs Bahrain: Saatnya Garuda Bangkit!
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:34 -
Belajar dari Kekalahan, Ini Solusi Pertahanan Timnas Indonesia vs Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:19
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39