Tinggalkan Chelsea, Conor Gallagher Bakal Gabung West Ham?
Serafin Unus Pasi | 18 Juli 2023 18:00
Bola.net - Ada spekulasi baru muncul terkait masa depan Conor Gallagher. Gelandang muda Chelsea itu dilaporkan bakal pindah ke West Ham di musim panas ini.
Gallagher merupakan pemain didikan akademi Chelsea. Musim lalu, ia mulai rutin bermain di tim utama The Blues.
Namun sayang pemuda 23 tahun itu dikabarkan tidak masuk dalam skenario Mauricio Pochettino di musim depan. Alhasil ia akan dijual Chelsea di musim panas ini.
Dilansir Sky Sports Germany, Gallagher kemungkinan akan tetap bertahan di London. Pasalnya ia kini menjadi incaran West Ham United.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Pengganti Rice
Menurut laporan tersebut, West Ham saat ini sedang intens berkomunikasi dengan Gallagher.
Tim asal London Barat itu baru-baru ini kehilangan Declan Rice. Sang gelandang memutuskan menyebrang ke Arsenal sehingga mereka butuh sosok yang bisa menutup kepergiannya.
David Moyes cukup terkesan dengan penampilan Gallagher di Chelsea. Ia optimistis sang gelandang bisa menjadi jangkar baru di lini tengah The Hammers.
Siapkan Tawaran
Laporan yang sama juga mengklaim bahwa West Ham sudah ambil ancang-ancang untuk mengamankan jasa Gallagher.
Mereka akan menawar sang pemain di angka 25-35 juta Euro. Jumlah tersebut dilaporkan sudah termasuk dengan sejumlah klausul adds on.
West Ham akan segera mengkomunikasikan tawaran ini ke manajemen Chelsea dan mereka berharap tawaran itu bisa diterima.
Opsi Alternatif
Menurut laporan yang beredar, Gallagher bukan satu-satunya gelandang yang diincar West Ham.
The Hammers juga dilaporkan sedang mendekati Manchester United untuk mendapatkan jasa Scott McTominay.
Klasemen Premier League
(Sky Sports Germany)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Waduh! Pindah dari Liverpool ke Al Ittihad, Fabinho Dicap Bodoh
Liga Inggris 17 Juli 2023, 21:52 -
Saingi Chelsea, Newcastle Juga Tertarik Merekrut Harry Maguire
Liga Inggris 17 Juli 2023, 19:15 -
Chelsea Lirik Harry Maguire yang Sedang Emosi di Manchester United
Liga Inggris 17 Juli 2023, 18:47 -
Eks Juventus: Saya Takkan Pernah Rekrut Pemain Seperti Lukaku
Liga Italia 17 Juli 2023, 11:18
LATEST UPDATE
-
Prediksi Formasi Juventus Era Igor Tudor: 3-4-2-1 atau 3-4-1-2?
Liga Italia 24 Maret 2025, 21:58 -
Lepas Christian Eriksen, MU Bakal Kejar Gelandang Newcastle Ini?
Liga Inggris 24 Maret 2025, 21:06 -
Profil Igor Tudor: Kembalinya Sang Mantan ke Juventus
Liga Italia 24 Maret 2025, 20:51 -
Manchester United Hidupkan Minat Pada Bomber Ajax Ini?
Liga Inggris 24 Maret 2025, 20:39
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10 -
Ayah dan Anak yang Bermain untuk Klub yang Sama: Ada Pelatih Timnas Indonesia
Editorial 24 Maret 2025, 11:44 -
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23